Ketika awal rilis, anime Chainsaw Man sempat digadang-gadang sebagai anime terbaik 2022, setidaknya dari MAPPA.

Meski dengan nilai produksi yang sangat tinggi, adaptasi anime dari manga karya Tatsuki Fujimoto ini ternyata kalah oleh anime SOL Bocchi the Rock yang berhasil menyalip skornya di MyAnimeList.

Dan kini datang sebuah laporan bahwa penjualan DVD/Blu-Ray dari Chainsaw Man tidak laku di Jepang. Dilansir dari media berita Jepang Myjitsu, mereka melaporkan bahwa distribusi fisik anime Chainsaw Man kurang laku di Jepang baik DVD/Blu-Ray.

Anime Chainsaw Man menempati posisi ke-184 di penjualan Blu-Ray dan posisi ke-216 di penjualan DVD. Sedangkan Bocchi the Rock menempati posisi ke-5 di penjualan Blu-Ray dan ke-6 di penjualan DVD.

Bahkan anime yang jauh dibawah CSM dan BTR seperti Arknights: Prelude to Dawn dan The Eminence in Shadow juga menempati posisi di atas Chainsaw Man.

Memang benar, MAPPA sangat yakin bahwa anime Chainsaw Man akan membuat studionya semakin besar hingga mereka 100% mendanai produksi animenya.

MAPPA juga melakukan promosi skala besar untuk animenya. Lengkap dengan Kenshi Yonezu membawakan opening nya serta ending dari musisi terkenal untuk setiap endingnya.

Tapi apalah daya, anime Bocchi the Rock dengan pendekatan #relatable Hitori Gotou dan kawan-kawannya sukses menyalip anime sekelas Chainsaw Man.

Perlu diingat penjualan anime Chainsaw Man tidak laku masih terjadi di Jepang dan hanya dalam bentuk fisik-nya saja. Tidak menutup kemungkinan animenya masih sukses di pasar global.

Tapi dengan hal ini kita mengetahui bahwa budget mahal tidak selalu menjamin suatu produk menjadi juara.