PLAY.ID – Untuk kamu yang sudah menjadi orang tua, pastinya menginginkan keturunan kamu mampu dan menguasai dalam bidang berbahasa bukan? Khususnya pada bahasa inggris, karena bahasa tersebut sudah menjadi bahasa Internasional bagi penduduk dunia.
Dengan seperti itu kamu sebagai orang tua pasti memberikan fasilitas kepada anak untuk menguasai bahasa tersebut seperti memasukan anak ke bimbingan belajar bahasa inggris.
Rekomendasi Game Belajar Bahasa Inggris bisa dicoba
Akan tetapi ada juga orang tua yang enggan memasukan anaknya ke bimbel dengan dalih uang pembayaran terlalu mahal. Tapi jangan khawatir, ada alternatif lain untuk anak kamu biar bisa mahir dalam bahasa inggris, Cuma dengan bermain game.
Nah, disini kami mempunyai rekomendasi game belajar bahasa inggris untuk menambah wawasan berbahasanya. Inilah pilihan game tersebut.
1. Wordscapes
Game yang pertama adalah wordscape. Game ini bergenre teka teki silang yang mengusung bahasa inggris.
Dalam game ini player diminta melengkapi ksts-ksts yang belum lengkap dengan beberapa petunjuk yang sudah diberikan oleh system.
Pastinya game ini akan menambah kemampuan berbahasa inggris anak kamu dalam dunia nyata.
Game ini bisa kamu unduh di Google Play Store secara free.
2. Hello English
Game yang kedua ini bisa menjadi pilihan untuk dimainkan oleh anak kamu. Dengan dilengkapi fitur chatting online, anak kamu bisa bermain game secara santai dan bisa bertukar pikiran dengan player lain. Dengan melakukan mediasi atau diskusi dengan orang lain anak kamu dengan tidak sengaja akan menguasai kosakata baru.
3. Listen and Speak
Selanjutnya adalah listen and speak. Aplikasi ini mempunyai keunggulan dalam bidang percakapan, supaya player bisa mengulang dan mengingat kosakata yang telah diberikan oleh aplikasi ini.
Kamu bisa mencarinya secara gratis di internet melalui Google playstore maupun App Store.
4. Hangman
Game ini sebetulnya game lawas, kamu pasti mengetahuinya. Nah, sekarang game ini sudah rilis di smartphone android. Game ini mempunyai fitur yang mudah dipahami, pastinya tidak akan menyulitkan anak kamu dalam mengoperasikannya.
Cara bermain game ini anak kamu cukup menebak kata bahasa inggris yang sudah disiapkan oleh system. Pastinya dengan tidak sengaja anak akan menyerap kosakata baru yang ada pada game tersebut.
5. June’s Journey
Game ini cocok untuk anak yang mempunyai kecerdasan yang luar biasa lo kawan. Game bergenre detektif ini akan membuat anak kamu betah bermain dan pastinya belajar kosakata baru dalam bahasa inggris.
Game ini mempunyai beberapa misi yang mana menuntut player menebak beberapa objek yang akan disuguhkan oleh system game tersebut.
Dengan seperti itu anak kamu akan mengenal dan mengingat nama objek tersebut, dan pastinya akan menambah ketangkasan dalam memecahkan masalah.
Akhir Kata
Itulah tadi beberapa rekomendasi game belajar bahasa inggris untuk buah hati kamu yang memasuki masa berkembang. Semoga beberapa pilihan game diatas membantu anak kamu dalam belajar menghafal kosakata bahasa inggris tanpa mengikuti bimbingan belajar khusus.