Keluhan akan bagaimana cara mengunduh lagu pada TikTok rasanya seringkali ditampilkan namun belum juga mendapat jawaban. Tentu berbagai cara simpan sound TikTok kini dihadirkan sebagai bahan informasi tambahan bagi pengguna yang belakangan ini sering bertanya. 

TikTok sendiri hingga kini memang tidak menghadirkan fitur untuk mengunduh sebuah sound saja tanpa turut mengunduh videonya. Dengan begitu maka berikut akan diberikan cara khusus untuk mengunduh lagu pada background video tersebut saja. 

Melalui Browser

Cara simpan sound TikTok yang paling pertama adalah dengan menggunakan bantuan dari browser dengan masuk ke dalam website. Beberapa situs kini memang dihadirkan untuk membantu pengguna untuk melakukan proses pengunduhan lagu pada TikTok ini. 

Dengan melalui situs ini maka pengguna hanya perlu mengaksesnya terus menerus setiap akan melakukan pengunduhan lagu. Berikut adalah rekomendasi situs yang dapat dikunjungi untuk keperluan tersebut adalah sebagai berikut:

1. Musical Down

Situs ini hadir di browser sejak lama bahkan sebelum aplikasi TikTok muncul dan tenar di pasaran masyarakat Indonesia. Pasalnya situs ini awalnya merupakan situs khusus untuk aplikasi Musically yang sempat tenar dan populer di zamannya. 

Situs ini juga dapat digunakan secara gratis sehingga dapat digunakan kapan saja dan dimana saja selagi masih tersedia akses internet. Berikut adalah langkah untuk melakukan pengunduhan melalui situs ini:

  • Masuk dalam aplikasi TikTok dan tampilkan laman video yang lagunya akan diunduh. 
  • Klik tanda ‘Berbagi’. 
  • Pilih ‘Salin Tautan’.
  • Masuk dalam browser yang tersedia pada ponsel.
  • Akses website Musical Down melalui laman pencarian. 
  • Tempel tautan yang sudah disalin sebelumnya. 
  • Klik ‘Download’.
  • Selesai. Sound tersebut akan masuk dalam penyimpanan audio pada ponsel. 

2. SSS TikTok

Ketika nama aplikasi telah melambung dan digilai oleh masyarakat Indonesia, situs ini kemudian hadir untuk memberikan layanannya. Yang menarik adalah SSS TikTok tidak hanya untuk mengunduh soundnya saja, namun juga dapat mengunduh video tanpa watermark. 

Karena itulah situs ini banyak dikunjungi oleh pengguna yang membutuhkannya karena dapat dengan mudah memindahkannya pada ponsel. Berikut langkah yang dapat dilakukan pengguna:

  • Masuk dalam aplikasi TikTok.
  • Buka video yang soundnya akan diunduh. 
  • Klik tanda ‘Berbagi’ yang ada pada deretan menu sebelah kanan tampilan laman. 
  • Pilih ‘Salin Tautan’.
  • Masuk dalam website SSS TikTok. 
  • Tempel salinan tautan tadi. 
  • Tunggu sebentar hingga pilihan muncul.
  • Klik ‘Download MP3’
  • Selesai. Pengguna hanya perlu menunggu sebentar untuk mendapatkan salinan audionya. 

Dengan Menggunakan Bantuan Aplikasi

Rekomendasi dari aplikasi yang dapat membantu pengguna dalam mengunduh sound pada TikTok juga dihadirkan dalam informasi berikut ini. Pasalnya sebagian pengguna menganggap cara simpan sound TikTok menggunakan aplikasi dirasa lebih cepat dan mudah. 

Pasalnya pengguna hanya perlu mengunduhnya dan menyediakan penyimpanan untuk aplikasi tersebut saja maka sepuasnya dapat digunakan untuk pengunduhan ini. Berikut beberapa aplikasinya: 

1. SnapTik

Aplikasi ini memang dikhususkan untuk pengguna TikTok yang terkadang terkesan dengan editan lagu pada aplikasi tersebut namun tidak bisa diunduh. Padahal pengguna sangat ingin menjadikan sound tersebut sebagai koleksi dari salah satu audio pada ponselnya. 

Pengguna cukup mengunduhnya pada laman google play store dan menunggu hingga aplikasi terpasang sehingga dapat dimainkan. Dalam pemakaian ruang ponsel sendiri aplikasi ini juga termasuk dalam aplikasi yang ringan karena tidak membutuhkan banyak ruang penyimpanan. 

2. YTop1

Hadir sejak dulu, aplikasi ini menjadi banyak diunduh oleh pengguna yang ingin mengunduh sebuah sound. Sebelumnya YTop1 hanya hadir dalam versi website saja, namun semakin berkembangnya teknologi. Situs ini merubah bentuknya menjadi sebuah aplikasi. 

Aplikasi ini tidak hanya memberikan layanan untuk sound TikTok saja, namun juga lagu pada YouTube yang dapat diunduh tanpa video. Sehingga pengguna tidak perlu ragu untuk menggunakan aplikasi serba bisa dalam urusan pengunduhan sound ini.

Demikian penjelasan terkait bagaimana cara simpan sound TikTok untuk dapat dilakukan dengan mudah sesuai dengan pilihan pengguna. Dengan begitu, pengguna dapat memanfaatkan sound yang tadi telah diunduh tersebut untuk kebutuhan media lainnya.