Ada banyak orang yang ingin tahu terkait cara pemasangan SSD di laptop secara mudah. Hal itu dikarenakan, SSD memiliki banyak kelebihan yang menguntungkan bagi penggunannya. Oleh sebab itulah, maka berikut ialah ulasan mengenai hal tersebut:
Apa Itu SSD?
Perlu diketahui terlebih dahulu bahwa SSD adalah akronim dari solid state drive yang berfungsi untuk menambah penyimpanan pada laptop. Lalu, SSD ini juga telah banyak digunakan karena sifatnya yang lebih canggih daripada HDD.
Adapun salah satu kecanggihan yang dapat dirasakan oleh penggunanya, yaitu ada pada ruang penyimpanan yang lebih banyak. Oleh karena itu, pengguna laptop banyak yang memutuskan untuk berpindah dari HDD ke SSD.
Keuntungan Menggunakan SSD di Laptop
SSD memang telah banyak digunakan oleh para pengguna laptop untuk dimanfaatkan sebagai media penyimpanan. Adapun alasan para pengguna laptop memakainya ialah karena banyaknya keuntungan yang diperolehnya. Terkait hal itu, maka berikut ialah beberapa keuntungannya:
1. Kecepatan yang Lebih Tinggi
Keuntungan pertama yang dapat diperoleh bagi pengguna SSD di laptop, yaitu kecepatannya yang lebih tinggi dibandingkan dengan HDD. Pasalnya, SSD hanya membutuhkan waktu kurang dari satu menit atau bahkan hanya hitungan detik untuk melakukan booting.
Hal tersebut tentunya akan sangat menguntungkan karena ruang penyimpanan yang bagus tentunya harus memiliki spesifikasi pengoperasian yang cepat. Dengan begitu, maka nantinya laptop bisa menjalankan aplikasi dan mengirim file secara cepat.
2. Daya Tahan yang Kuat
Keuntungan lainnya yang bisa didapatkan oleh orang yang menggunakan SSD untuk laptop miliknya, ialah ketahanan daya yang terbilang kuat. Hal itu dikarenakan, SSD tidak mempunyai bagian yang bergerak.
Alhasil, kondisi tersebut bisa membuat data tetap aman walaupun laptop terguncang saat sistem operasinya berjalan. Oleh karena itulah, orang yang menggunakan SSD untuk laptopnya tidak perlu merasa khawatir lagi pada datanya.
3. Mempunyai Kapasitas yang Besar
Sudah dikatakan sebelumnya bahwa SSD memang memiliki kapasitas penyimpanan yang lebih besar daripada HDD. Hal itu tentu saja benar karena SSD mempunyai cukup banyak variasi kapasitas, mulai dari 120 GB hingga 5 TB.
Adapun dalam pemilihannya, pengguna laptop bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan yang diperlukan. Namun, biasanya banyak pengguna laptop yang memilih kapasitas penyimpanan 500 GB dan 1 TB.
4. Memberikan Kenyamanan saat Multitasking
Berikutnya ini ada keuntungan lainnya yang bisa didapatkan oleh orang yang menggunakan SSD untuk laptop. Adapun keuntungan tersebut, yakni dapat memberikan kenyamanan yang lebih ketika melakukan aktivitas multitasking.
Hal itu dikarenakan, SSD sangat handal dalam pembacaan data yang terbilang cepat. Alhasil, pengguna laptop yang melakukan multitasking dapat menjalankan programnya dalam waktu yang bersamaan dengan mudahnya.
5. Mempunyai Komponen yang Tahan Panas
Apabila dibandingkan dengan HDD, komponen SSD ini cenderung memiliki ketahanan terhadap panas. Hal itu dikarenakan, SDD tidak menerapkan unsur mekanik pada proses penyimpanan datanya. Oleh karena itulah, laptop pun nantinya juga tidak mudah menjadi panas.
Cara Memasang SSD pada Laptop
Setelah mengetahui keuntungannya, orang-orang tentunya juga harus tahu cara pemasangan SSD di laptop. Terkait hal tersebut, maka berikut ialah beberapa cara yang perlu dilakukan oleh pengguna laptop:
- Siapkan SSD.
- Pastikan sudah tidak ada sumber listrik di sekitarnya.
- Cari letak tempat untuk memasang SSD pada laptop.
- Buka back casing.
- Lepas HDD bawaan laptop dengan hati-hati.
- Pasang SSD di laptop.
- Pasang kembali back casing.
Demikianlah ulasan terkait cara pemasangan SSD di laptop beserta keuntungan yang diperoleh bagi penggunanya. Dengan mengetahui informasi tersebut, maka nantinya orang-orang akan merasa lebih nyaman dalam menggunakan laptop miliknya.