Cara merubah jaringan 3G ke 4G semakin banyak ingin diketahui orang. Hal ini merupakan salah satu efek dari keunggulan yang ditawarkan jaringan 4G. Mungkin juga dikarenakan sudah banyak yang tahu bahwa dengan 4G akses layanan streaming semakin lancar.
Jika dibandingkan dengan sinyal 3G, terbukti bahwa jaringan 4G tidak membuat sinyal terputus-putus. Juga tidak mengakibatkan video tampak patah-patah akibat rendahnya kualitas video. Berikut adalah panduan melakukan perubahan jaringan dari 3G ke 4G pada 6 merk smartphone ternama.
1. Samsung
Cara merubah jaringan 3G ke 4G untuk telepon pintar merek Samsung dapat dilakukan melalui dial. Namun, sebelum melakukan perubahan jaringan, sebaiknya pastikan dulu bahwa smartphone tersebut sudah mendukung jaringan 4G. Berikut langkah-langkah untuk melakukan perubahan jaringan:
- Langkah pertama adalah mengetikkan kode *#2263# setelah membuka menu dial.
- Pilih menu “LTE Band” yang dilanjutkan dengan menu “All LTE”.
- Pengaturan GSM dan WCDMA dihapus dan klik “Apply”.
2. Xiaomi
Xiaomi dikenal sebagai smartphone android yang ditujukan untuk berbagai kalangan, khususnya kalangan menengah ke atas. Bagi para pengguna smartphone Xiaomi, cara untuk melakukan perubahan jaringan dapat dilakukan dengan beberapa langkah saja. Inilah langkah-langkah yang dimaksud:
- Buka Settings > About Phone.
- Agar dapat masuk ke menu jaringan, klik sejumlah 5 kali pada “Penyimpanan Internal”.
- “Phone Information” dapat dipilih untuk melanjutkan.
- “Set Preferred Network Type” dapat diklik setelah melakukan scroll ke bawah.
- Untuk mengubah jaringan ke 4G LTE, pilih “LTE Only”.
3. OPPO
OPPO merupakan salah satu brand besar yang sangat dikenal di industri smartphone. Jika pengguna smartphone OPPO ingin melakukan perubahan jaringan, tentu ada caranya sendiri. Walaupun pada dasarnya sama dengan smartphone merek lain. Cermati langkah-langkah berikut:
- Buka menu “Pengaturan”.
- Klik “SIM Ganda” dan kemudian dilanjutkan ke “Jaringan Seluler”.
- Untuk mengaktifkan jaringan 4G, ubah Jaringan 1 menjadi 4G/3G/2G.
4. Asus
Cara merubah jaringan 3G ke 4G pada dasarnya sama antara smartphone merek Asus dengan yang lain. Dengan begitu, mudah sekali untuk melakukan perubahan jaringan. Cukup masuk ke menu pengaturan dan mengikuti panduan di bawah ini:
- Masuk ke menu “Settings” sebagai langkah awal.
- Pilih “More” yang kemudian dilanjutkan ke “Cellular Network”.
- Menu “Preferred Network Type” dapat dimasuki dan selanjutnya pilih 2G/3G/4G untuk mengaktifkan jaringan 4G.
5. Lenovo
Sama dengan merek smartphone android lain, smartphone Lenovo juga dapat diubah jaringannya dari 3G ke 4G melalui menu pengaturan. Lebih lengkapnya, simak langkah-langkah berikut ini:
- Opsi “Mobile Networks” dapat dipilih, segera setelah membuka menu “Settings”.
- Silakan masuk ke menu “Preferred Network Type”.
- Ubahlah menjadi LTE/WCDMA/GSM Auto.
6. Vivo
Vivo merupakan merek smartphone yang sudah tidak asing di Indonesia. Jika ingin melakukan perubahan jaringan 3G ke 4G pada smartphone Vivo, cukup lakukan panduan berikut. Cukup sederhana dan terbukti berhasil.
- Buka aplikasi “Phone”.
- Ketik 8#*#4838#*#*di tombol dial dan tekan tombol “Call” untuk mengaktifkan kode tersebut.
- Pada menu “Menguji”, pilih menu “Informasi telepon”.
- Temukan “Setel Jenis Jaringan yang Disukai”.
- Pengguna akan langsung memiliki jaringan LTE only.
- Smartphone Vivo akan mengunci di jaringan LTE atau 4G saja.
Bagi pengguna yang belum memakai jaringan 4G pada smartphone-nya, dia pasti ingin mengetahui cara merubah jaringan 3G ke 4G. Kebanyakan smartphone memang sudah menggunakan jaringan 4G untuk mendukung berbagai aktivitas yang dilakukan si pengguna.