Aplikasi di ponsel memang merupakan suatu privasi yang ada di ponsel, tapi kadang ada tangan jahil yang membukanya. Namun pengguna juga bisa memanfaatkan aplikasi kalkulator untuk menyembunyikan aplikasi-aplikasi itu. Sebab memang ada cara menyembunyikan aplikasi di kalkulator yang bisa dilakukan.
Tentunya aplikasi kalkulator yang digunakan di sini adalah aplikasi kalkulator khusus. Bukan aplikasi kalkulator yang merupakan aplikasi bawaan dari ponsel. Biasanya kalkulator ini juga sering digunakan untuk menyembunyikan aplikasi bawaan yang kelewat banyak, jadi simak agar tahu lebih banyak.
Menggunakan Aplikasi Smart Hide Calculator
Cara pertama yang akan diuraikan kali ini salah dengan menggunakan aplikasi bernama Smart Hide Calculator. Aplikasi ini memang terkenal kemampuannya untuk menyimpan file seperti foto dan video. Namun Smart hide calculator juga bisa digunakan untuk menyimpan aplikasi tertentu. Untuk menyembunyikan aplikasi pada kalkulator yang pertama adalah dengan mengunduh aplikasinya terlebih dahulu.
- Untuk mengunduh aplikasi Smart hide Calculator, pengguna juga bisa melalui play store, karena memang tersedia untuk android.
- Jika sudah, tinggal buka aplikasi tersebut, nanti pengguna akan diminta untuk memasukkan atau membuat password pada aplikasi.
- Saat itu pengguna bisa ketik sandi, lalu klik sama dengan atau ikon = untuk mengkonfirmasi sandi tersebut.
- Bila sudah, maka pengguna akan diminta untuk membuat password lagi untuk recovery mode, namun langkah ini bisa pengguna skip.
- Jika sudah, maka pengguna akan minta untuk memasukkan password yang sebelumnya sudah dibuat lalu klik = untuk masuk ke dalam.
- Pada halaman tersebut, pengguna bisa klik menu Freeze aplikasi untuk menyembunyikan aplikasi.
- Jika berniat ingin menampilkan kembali, maka bisa klik unfreeze aplikasi.
Menggunakan Aplikasi Calculator Vault
Setelah diuraikan cara menggunakan aplikasi Smart hide calculator maka pengguna juga bisa mempraktekkan cara menyembunyikan aplikasi di kalkulator menggunakan Calculator Vault. Penggunaan aplikasi ini sudah banyak dilakukan oleh beberapa orang. Jika ingin mencobanya juga, berikut langkah caranya:
- Pertama, pengguna bisa unduh aplikasi Calculator Vault terlebih dahulu pada android yang pengguna pakai dan bisa melalui play store.
- Setelah itu, pengguna bisa langsung operasikan aplikasi yang sebelumnya sudah diunduh dan dipasang.
- Pada halaman utama aplikasi, pengguna akan diminta untuk memasukkan sandi atau membuat sandi dengan kode enam digit.
- Lalu pada aplikasi yang muncul, pengguna bisa mengisikan sandi yang sebelumnya telah dibuat.
- Setelahnya tinggal klik ikon plus atau + pada bagian bawah, kemudian tinggal pilih aplikasi yang ingin disembunyikan.
- Jika sudah, klik tombol import, setelah itu pengguna bisa menghapus aplikasi yang ada di luar Calculator tersebut.
- Jika ingin menggunakan aplikasi, maka tinggal buka aplikasi yang ada di aplikasi Calculator Vault, selesai.
Gunakan Aplikasi HideX
Cara terakhir yang akan diuraikan kali ini adalah pengguna bisa menyembunyikan aplikasi di kalkulator dengan HideX. Cara pengorasiannya pun lumayan mudah dan hampir sama seperti saat menggunakan kedua aplikasi sebelumnya. Hanya saja HideX lebih terkenal untuk menyimpan file ketimbang menyimpan aplikasi.
- Langkah pertama, pengguna bisa unduh HideX terlebih dahulu di play store, jika sudah maka tinggal pasang menggunakan aplikasi.
- Saat pengguna pertama kali membuka aplikasi, maka pengguna akan diminta untuk mengatur password.
- Pada halaman berikutnya, bisa klik ikon + atau plus, jika sudah maka pengguna bisa pilih aplikasi yang ingin disembunyikan di dalam kalkulator.
- Jika berhasil, pengguna bisa langsung menghapus aplikasi yang berada di halaman utama ponsel, selesai.
Demikian adalah tiga cara menyembunyikan aplikasi di kalkulator yang bisa pengguna coba gunakan. Pengguna hanya tinggal memilih menggunakan kalkulator dari ketiga cara yang telah disebutkan di atas. Selanjutnya tinggal lakukan langkah cara seperti yang telah diuraikan.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan