Cara memotret objek bergerak dengan kamera hp dapat dilakukan dengan hasil foto yang berkualitas bila mengetahui cara memotretnya. Dengan menggunakan hp saja dapat menghasilkan foto yang fokus meskipun objek foto sedang bergerak.
Bermodal hp foto objek yang sedang bergerak, seperti mobilitas manusia di keramaian, hewan yang berkeliaran dan banyak objek lainnya. Abadikan momen spesial yang sedang dialami dengan memotretnya menggunakan hp yang dimiliki.
Dengan perangkat hp saja bisa menghasilkan foto berkualitas yang tidak jauh berbeda dengan hasil foto dari kamera profesional. Banyak type hp sudah dilengkapi dengan kamera bawaan yang memiliki resolusi tinggi sehingga hasil foto akan berkualitas.
Cara Memotret Objek Bergerak Dengan Kamera Hp Anti Buram
Memotret objek yang sedang bergerak dinamis bisa dilakukan dengan pengaturan kamera yang mumpuni. Ada beberapa cara memotret objek bergerak ini agar menghasilkan foto yang bagus, berikut cara yang bisa dilakukan:
1. Mengatur Pencahayaan Kamera Pada Hp
Pencahayaan yang bagus pada objek membuat hasil foto menjadi lebih jelas di setiap detail objek, terlebih untuk objek yang bergerak. Untuk itu penting mengatur pencahayaan agar objek menjadi jelas dan tidak buram ketika memotretnya.
2. Menerapkan Mode Brust
Mode Burst dapat memotret objek dengan banyak jepretan dalam waktu sepersekian detik, tentu mode brusti cocok memotret objek yang bergerak. Mode ini dapat menghasilkan banyak foto dalam sekali klik, sehingga bisa dipilih foto yang terbaik.
3. Mengaktifkan Mode HDR dan Mode Fokus
Mode HDR (High Dynamic Range) dapat menangkap warna objek dengan kontras yang tinggi, sehingga hasil foto lebih detail dan jernih. Mengaktifkan mode fokus pada kamera juga akan mempermudah memotret objek yang sedang bergerak.
4. Memakai Kamera Hp Yang Memiliki Resolusi Tinggi
Kamera hp yang memiliki resolusi tinggi dapat menangkap objek dari kejauhan dengan cara zoom. Hasil foto juga tidak akan pecah meskipun memotret dengan men zoom objek foto bila kamera hp memiliki resolusi yang tinggi.
5. Pilih Objek Yang Menarik Untuk Difoto
Selain kemampuan memotret yang perlu terus diasah untuk menghasilkan foto yang berkualitas, tentu pemilihan objek juga sangat penting. Terlebih bila objek yang akan difoto sedang bergerak, perlu pengaturan posisi agar dapat menangkap objek dengan tepat.
6. Melakukan Pengeditan Foto
Untuk menyempurnakan hasil foto bisa melakukan pengeditan agar hasil foto yang didapat terlihat sempurna. Pengeditan ini bisa dilakukan dengan menggunakan fitur bawaan di hp atau dengan aplikasi yang terlebih dulu harus di download.
Perangkat Pendukung Agar Hasil Memotret Objek Menjadi Lebih Bagus
Cara memotret objek bergerak dengan kamera hp dapat menghasilkan foto yang berkualitas bila mendapatkan fokus objek yang tepat. Saat memotret objek menggunakan hp sering kali sulit untuk memfokuskan objek karena tangan sering bergetar saat memotret.
Dibutuhkan perangkat pendukung seperti tripod yang membuat hasil foto lebih fokus, dan terhindar dari keburaman foto akibat tangan bergetar. Atur posisi tripod agar dapat menangkap objek foto dengan fokus sehingga hasil foto bagus.
Demikian cara memotret objek bergerak dengan kamera hp, bisa dibantu dengan memakai tripod agar foto lebih fokus. Untuk mendapatkan hasil foto yang banyak ketika memotret objek bergerak dengan sekali klik maka bisa mengaktifkan Mode Burst.
Abadikan momen spesial di sekitar ketika berada di keramaian pengunjung atau ketika sedang berliburan bersama keluarga dan teman. Dengan menggunakan hp dan tripod selain praktis juga dapat menghasilkan foto berkualitas dari memotret objek yang bergerak.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan