Meski pandemi telah usai, namun pertemuan secara online dengan cara membuat room di Zoom masih menjadi pilihan. Selain efisien secara waktu, pertemuan online dengan Zoom mampu mempertemukan orang per orang yang berjauhan secara tempat tinggal.
Dengan segala fasilitas presentasi dan komunikasi yang ditawarkan Zoom, maka kebutuhan bertemu langsung hanya dilakukan ketika melalui brainstorming. Maksudnya adalah diskusi yang lebih intens, namun jika hanya soal kegiatan harian Zoom sudah mampu mewakilinya.
Cara Membuka Room di Zoom dengan Menggunakan Laptop
Pembuatan room Zoom akan lebih efektif dengan menggunakan laptop, karena sebagai host dapat menunjuk peserta lain menjadi co-host. Co-host juga memiliki wewenang yang sama seperti Host, berikut cara membuat room di Zoom dengan menggunakan laptop:
- Menuju ke situs Zoom dengan menggunakan browser yang ada di laptop.
- Lalu inputkan akun yang sudah dimiliki di aplikasi Zoom.
- Kemudian, klik tombol Host a Meeting untuk membuat sebuah room pertemuan.
- Setelah itu, tentukan kebutuhan pertemuan apakah tidak dibutuhkan video dari peserta dengan menonaktifkan video mereka atau siapa pun diizinkan menghidupkan video.
- Setelah itu, klik menu Zoom Meeting pada tampilan kotak dialog yang terlampir.
- Lalu, tekan Launch Meeting.
- Kemudian, cek suara dan speaker dengan menggunakan test speaker untuk memastikan suara keluar dengan baik.
- Setelah dirasa sudah sesuai, tekan tombol Join With Computer Audio.
- Lalu, bagikan link dengan menekan menu Copy Link.
- Kemudian tunggu hingga peserta masuk, dan klik Admit untuk mengizinkannya masuk.
- Jika pada laptop, peserta lain dapat dijadikan co-host sehingga juga memiliki akses untuk share screen serta mengkondisikan video dan microphone peserta.
Cara Membuka Room di Zoom dengan Menggunakan Handphone
Zoom juga dapat digunakan pada handphone, namun untuk host ada keterbatasan jika dibandingkan dengan menggunakan laptop. Opsi share screen misalnya, tidak dapat dilakukan secanggih di laptop, namun tetap dapat membuat link Zoom dengan cara berikut:
- Lihat dan pastikan aplikasi Zoom telah terunduh dan berfungsi pada perangkat.
- Kemudian, buka Zoom untuk mulai membuat room.
- Lalu, ikuti tahap pendaftaran untuk mendapatkan akun di Zoom.
- Selanjutnya, temukan pilihan New Meeting pada menu utama.
- Kemudian, klik tombol Start a Meeting ketika memulai sebuah pertemuan.
- Lalu, akan masuk ke menu untuk mengundang peserta pertemuan dengan menekan tombol Invite.
- Setelah itu, proses mengundang dapat dilakukan melalui media apapun karena sudah memiliki link tautan yang menuju ke room Zoom.
Cara Membuka Room di Zoom dengan Mode Schedule
Salah satu kelebihan aplikasi Zoom adalah dapat membuat room yang dapat dijadwalkan terlebih dahulu. Hal ini sesuai bagi yang menyukai persiapan dalam melakukan sesuatu, dan tahapan untuk melakukan schedulingnya adalah sebagai berikut:
- Lakukan tahapan yang sama seperti membuat New Meeting pada langkah sebelumnya.
- Lalu, ketika masuk ke menu utama klik tombol Schedule.
- Tentukan tanggal pelaksanaan dan durasi yang dibutuhkan untuk pertemuan online tersebut.
- Kemudian tuliskan juga topic dari pertemuan tersebut.
- Lalu, jika dibutuhkan buat juga password untuk peserta yang lebih private.
- Setelah itu tinggal tekan tombol Done, maka scheduling room sudah tersimpan.
- Kemudian, share link ke calon peserta pertemuan dengan menekan tombol Invite.
Demikian, tahapan cara membuat room di Zoom baik pada laptop maupun handphone yang dapat juga dilakukan penjadwalan untuk menghindari lupa atau keterlambatan. Efektifitas Zoom masih jadi pilihan karena bisa online dimana saja pada kondisi apa pun.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan