Kini dengan berbagai konten video disertai musik, pengguna TikTok bisa menggunakan audio tersebut sebagai nada dering. Untuk itu para pengguna aplikasi TikTok harus mengetahui cara membuat nada dering WA dari video TikTok.
Dengan mengetahui cara membuat nada dering WA dari video TikTok, pengguna bisa memanfaat audio tersebut sebagai nada dering untuk WA maupun panggilan telepon. Bahkan audio tersebut juga dapat digunakan untuk membuat konten video lainnya.
Tak sulit untuk mengubah audio dari TikTok menjadi nada dering. Simak cara membuat nada dering WA dari video TikTok di bawah ini:
Mendownload Musik di Video TikTok
Untuk mendownload lagu atau musik dari TikTok dapat dilakukan dengan menggunakan situs TikTok Video Downloader. Berikut langkah-langkah mendownload video dari TikTok dengan memanfaatkan situs TikTok Video Downloader.
- Kunjungi laman TikTok, bisa melalui aplikasi maupun web browser di situs resmi TikTok.
- Pilih video TikTok yang audionya ingin dijadikan nada dering.
- Klik pada video yang telah dipilih tersebut, kemudian klik “Share” yang terdapat di bagian bawah kanan, lalu klik “Copy link.”
- Selanjutnya buka laman id.savefrom.net/18/download-from-tiktok.
- Paste atau tempel link video TikTok yang ingin didownload pada kolom yang tersedia lalu klik “Unduh.”
- Kemudian preview video akan segera ditampilkan ketika proses mengunduh telah selesai.
- Klik icon drop down yang berada di sebelah kanan tombol “Unduh.” Lalu klik pada pilihan “MP3.”
- Selanjutnya musik atau lagu dari video tersebut akan terdownload dan tersimpan secara otomatis di handphone dan nada dering siap digunakan.
Untuk menggunakan musik atau lagu yang telah didownload dari video TikTok ikuti langkah-langkah berikut ini.
Menggunakan file MP3 dari Video TikTok Sebagai Nada Dering WA
Audio atau file yang telah didownload dari TikTok kini dapat digunakan sebagai nada dering. Untuk cara pemasangan audio dari TikTok dapat disimak di bawah ini :
- Pertama buka aplikasi WA pada handphone.
- Klik titik tiga yang terdapat di pojok atas sebelah kanan.
- Masuk ke dalam menu “Setting” pilih “Notification.”
- Selanjutnya pilih “Ringtone”, lalu pilih “Select from files.”
- Pilih file musik atau lagu MP3 yang sudah didownload dari TikTok.
- Kembali ke halaman utama WA.
- Proses pemasangan file MP3 sebagai nada dering WA telah selesai.
Untuk memastikan nada dering telah terpasang dengan benar, cobalah untuk melakukan tes panggilan ke nomor WA tersebut. Pemasangan nada dering bisa berbeda satu dengan yang lain, tergantung merek dan tipe handphone.
Jika ingin mengganti nada untuk notifikasi chat WA caranya hampir sama dengan mengatur file MP3 sebagai nada dering. Hanya saja menu yang dipilih pada halaman “Notification” diganti menjadi “Notification tone.”
Demikian cara membuat nada dering wa dari video TikTok. Dengan menggunakan variasi berbagai musik yang tersedia di TikTok, nada dering WA akan terdengar lebih menarik dan kekinian. Karena lagu-lagu yang beredar di TikTok biasanya selalu update.
Bagi para penggemar musik terkini tentunya hal ini sangat menggembirakan. Karena nada dering WA mereka bisa disesuaikan dengan lagu-lagu yang sedang populer di aplikasi TikTok. Selain itu lagu yang didownload pun bisa didapat secara gratis.
Dengan semakin majunya industri musik, para komposer lagu pun berlomba-lomba untuk membuat lagu atau latar belakang musik untuk video di aplikasi TikTok. Hal ini tentu sangat menarik bagi mereka yang mengikuti perkembangan musik terkini.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan