Twibbon biasa dijumpai di sosmed untuk mengkampanyekan suatu event atau acara. Nah, untuk membuat twibbon bisa dengan cara memasukkan foto ke twibbon tanpa aplikasi. Cara ini cukup mudah dan cepat, pengguna hanya perlu mengakses dan membuat twibbon di web.
Berdasarkan hal tersebut, ada beberapa web yang bisa menjadi alternatif membuat foto twibbon tanpa bantuan aplikasi. Berikut ulasan cara membuat twibbon tanpa aplikasi:
1. Mengakses Laman twibbonize.com
Twibbonize merupakan salah satu platform penyedia bingkai digital yang bertujuan untuk mengkampanyekan suatu acara, kegiatan atau lainnya. Untuk cara memasukkan foto ke twibbon tanpa aplikasi menggunakan twibbonize, berikut ulasannya:
- Pengguna cukup mengetik di laman pencarian web di atas.
- Setelah muncul, klik bagian teratas dan akan diarahkan pada menu home twibbonize.com
- Selanjutnya, silahkan pilih bingkai twibbon yang diminati.
- Atau dapat juga mencari tema bingkai yang diinginkan di pencarian twibbon.
- Setelah itu, klik bingkai yang diinginkan, klik pilih foto dan masukkan foto yang diinginkan atur agar sesuai dengan bingkai.
- Download dan foto twibbon siap diupload.
2. Mengakses Laman twibbon.com
Tidak berbeda jauh dengan twibbonize.com, twibbon.com merupakan alternatif lain untuk membuat bingkai digital tanpa ribet. Nah, berikut langkah-langkah pembuatannya:
- Akses laman twibbon.com terlebih dahulu
- Kemudian login menggunakan akun google atau akun Facebook.
- Setelah terhubung, klik start campaign.
- Pilih bingkai foto sesuai tema yang diinginkan, setelah itu klik browse image untuk mengekspor gambar ke dalam bingkai.
- Edit jika perlu untuk memperbagus letak foto.
- Terakhir, download twibbon.
3. Mengakses Laman Postermywall.com
Bukan hanya membuat twibbon, web ini bisa membantu pengguna mengedit berbagai hal seperti membuat poster, iklan dan lainnya. Untuk lebih detailnya, simak step by step berikut:
- Masuk ke laman postermywall.com.
- Pilih create a design atau login terlebih dahulu, pengguna bisa memilih salah satunya.
- Setelah itu, silahkan pilih template sesuai tema kampanye.
- Klik dan pilih edit design, sesuaikan foto atau hiasan lainnya sesuai selera.
- Terakhir, klik titik tiga vertikal di pojok atas, pilih download dan selesai.
4. Mengakses Laman Canva.com
Canva salah satu platform penyedia banyak template yang beragam. Untuk membuat twibbon, pengguna hanya perlu mengetik twibbon di pencarian. Nah, lengkapnya berikut ulasannya:
- Akses laman canva.com di laptop atau hp
- Ketik twibbon di pencarian canva
- Setelah muncul beragam template, pilih sesuai tema yang diinginkan.
- Klik dan edit template sesuai selera.
- Terakhir, download dan selesai.
5. Mengakses Laman PicsArt.com
PicsArt juga menyediakan fitur yang memudahkan membuat twibbon, meski pengaplikasiannya berbeda dengan canva akan tetapi mudah dipahami dan diterapkan. Lengkapnya, simak ulasan berikut:
- Akses laman PicsArt.com
- Di halaman utama, klik tanda tambah dan start editing untuk mulai mengedit.
- Sebelumnya, siapkan terlebih dahulu design twibbon dari internet atau lainnya.
- Selanjutnya, di kolom photos tempelkan foto yang akan dimasukkan ke dalam bingkai.
- Tambahkan foto, atur size twibbon yang telah dipilih.
- Selesai, klik simpan atau save.
Salah satu cara membuat twibbon yang mudah dan cepat tanpa bantuan aplikasi yakni dengan mengakses web-web gratis yang ada di Internet, seperti contoh laman di atas.
Nah itulah tadi cara memasukkan foto ke twibbon tanpa aplikasi menggunakan beberapa web. Untuk membuat twibbon yang menarik gunakan referensi yang banyak, foto yang menarik dan desain yang elegan menarik.