Dalam era teknologi saat ini, privasi online menjadi semakin penting. Salah satu platform komunikasi yang populer adalah WhatsApp. Namun sering kali menimbulkan kekhawatiran terkait privasi. Bagi sebagian orang , ingin tetap terhubung tetapi tidak ingin terlihat online atau sedang mengetik ini banyak yang mencari tau caranya. Oleh karena itu berikut akan dibahas cara agar whatsapp tidak terlihat online dan mengetik tanpa aplikasi secara mudah.

Dengan memahami beberapa langkah dan fitur tersembunyi, maka dapat menjaga privasi di WhatsApp dengan lebih efektif. Bagi yang ingin tahu lebih lanjut, bisa simak selengkapnya di bawah ini:

Cara agar WhatsApp Tidak Terlihat Online dan Mengetik Tanpa Aplikasi

Untungnya whatsApp telah menghadirkan solusi untuk menghindari tampil online atau mengetik pesan. Cara pengaturannya sangatlah sederhana, cukup disesuaikan di dalam aplikasinya. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Mulailah dengan membuka aplikasi WhatsApp di perangkat ponsel.
  • Ketuk ikon titik tiga yang terletak di sudut atas layar.
  • Pilih opsi Pengaturan. Bagi pengguna iOS, langkah ini bisa dilewati dengan langsung mengetuk ikon gear yang berada di sudut kanan bawah.
  • Selanjutnya, navigasikan menuju opsi ‘Privasi’. Di sini, maka akan menemukan sejumlah pengaturan yang relevan.
  • Pilih opsi ‘Terakhir Dilihat & Online’.
  • Sesuaikan pengaturan ‘Siapa yang dapat melihat saya’. Ubahlah menjadi ‘Tidak Ada’ sehingga baik kontak maupun nomor asing tidak akan dapat melihat kapan terakhir online.
  • Lakukan juga perubahan pada opsi ‘Siapa yang dapat melihat ketika saya online’, agar sesuai dengan pengaturan pada ‘Status Terakhir Dilihat’ yang telah diatur sebelumnya.
  • Kembali ke daftar percakapan untuk menyimpan semua pembaruan yang telah dilakukan.
  • Selesai, telah berhasil mengatur privasi di WhatsApp.

Cara Lain Agar Tampak Offline

Jika masih kesusahan dalam langkah langkah di atas tadi, tenang jangan khawatir. Karena terdapat cara lain yang bisa dilakukan untuk mematikan WA agar tidak terlihat online dan mengetik. Bagi yang penasaran bisa simak dibawah ini:

1. Balas Chat WhatsApp Lewat Notifikasi

Cara pertama yaitu dengan membalas chat lewat fitur notif. Fitur notifikasi pada WhatsApp memungkinkan untuk melihat pesan yang masuk dan membalasnya tanpa harus membuka aplikasi.

Dengan cara ini, maka dapat tetap terhubung dengan kontak tanpa harus muncul online. Namun, perlu diingat bahwa tidak semua jenis pesan dapat dibalas melalui notifikasi.

2. Matikan Data Seluler atau Nyalakan Mode Pesawat

Kemudian kedua yaitu dengan mematikan data seluler atau nyalakan mode pesawat. Dengan mematikan koneksi data seluler atau mengaktifkan mode pesawat di perangkat, maka secara efektif memutuskan sambungan WhatsApp dari internet. Meskipun demikian, masih dapat menggunakan perangkat untuk keperluan lain tanpa khawatir terlihat online di WhatsApp.

3. Biarkan Nomor Tidak Tersimpan

Selanjutnya cara ketika yaitu dengan sengaja tidak menyimpan nomor telepon. Jika ingin terhubung dengan seseorang tanpa membuatnya sadar bahwa online, maka pertimbangkan untuk tidak menyimpan nomor telepon mereka di daftar kontak. Dengan cara ini, bahkan jika online, mereka tidak akan melihat status online karena nomor tidak terdaftar di ponsel.

4. Mematikan Centang Biru

Selanjutnya dengan mematikan centang biru. Centang biru pada WhatsApp menandakan bahwa pesan yang kirim telah dibaca oleh penerima.

Untuk menghindari terlihat online ketika membaca pesan, maka dapat mematikan fitur centang biru di pengaturan privasi WhatsApp. Dengan demikian, kontak tidak akan menyadari bahwa telah membaca pesan.

5. Mematikan Last Seen

Fitur Last Seen di WhatsApp menunjukkan waktu terakhir menggunakan aplikasi kepada kontak. Jika ingin menghindari terlihat online berdasarkan waktu terakhir aktivitas, maka dapat mematikan fitur Last Seen di pengaturan privasi. Ini akan membuat status online tidak terlihat oleh kontak.

Demikianlah pembahasan mengenai cara agar whatsapp tidak terlihat online dan mengetik tanpa aplikasi dengan mudah. Selain itu juga perhatikan langkah demi langkahnya supaya WhatsApp tidak terlihat online dan mengetik.