Setiap orang yang memakai paket data pasti menginginkan jaringan pada Hpnya berjalan lancar, sehingga menjadi nyaman saat digunakan. Oleh karenanya, penting juga untuk mengetahui cara agar jaringan Smartfren lancar, terutama untuk user Smartfren.
Terdapat banyak sekali penyebab sinyal jaringan menjadi lemot atau tidak lancar. Begitu juga terdapat beberapa cara untuk membuat sinyalnya menjadi lancar. Yang pastinya caranya cukuplah mudah. Penasaran bagaimana caranya? Simak berbagai cara di bawah ini:
1. Mengatur APN Smartfren
Cara agar jaringan Smartfren lancar yang pertama adalah dengan mengatur APN (Access Point Name) pada Smartfren. Hal ini memang terdengar asing di telinga pengguna, namun cara ini sangatlah penting untuk dilakukan, caranya juga cukup rumit.
Dengan mengatur APN, maka perangkat Hp pengguna akan menemukan alamat IP dengan tepat dan langsung diidentifikasi. Walaupun memang terdapat setelan pabriknya, namun pengguna tetap bisa mengatur jika dirasa perlu. Adapun caranya adalah:
- Buka menu pengaturan pada Hp pengguna.
- Kemudian bukalah pengaturan jaringan atau biasa disebut Mobile Network Settings.
- Lalu pilih bagian APN atau nama titik akses, jika sudah masuklah ke menu settings jaringan Smartfren.
- Klik menu “Add Access Point”.
- Kemudian pengguna dapat memasukkan jenis APN dan mengeceknya dalam internet dengan pengaturan yang cocok.
- Carilah APN yang paling lancar menurut pengguna lalu atur sesuai dengan cara yang disediakan tersebut.
- Selanjutnya simpan settingan APN itu dan restart Hpnya.
- Selesai.
2. Memakai Aplikasi Penguat Sinyal
Cara ini cukuplah efektif dalam memperlancar sinyal pada Hp pengguna, termasuk pada jaringan Smartfren. Terdapat banyak sekali aplikasi di Play Store maupun App Store yang akan membantu memperlancar sinyal pengguna.
Memang rasanya terdengar sedikit aneh atau berkesan tidak ada hubungannya. Namun silahkan pengguna coba download terlebih dahulu, kemudian lakukan tahapan yang diperlukan dalam aplikasi. Selanjutnya rasakan perubahan yang terjadi pada sinyal pengguna.
3. Menggunakan Mode Pesawat
Cara selanjutnya yang dapat dicoba adalah dengan memanfaatkan mode pesawat, mungkin terdengar sedikit aneh. Namun cara ini benar adanya dan dapat bekerja, pengguna tinggal menyalakan mode pesawat pada Hp dalam beberapa saat lalu biarkan.
Setelah beberapa menit maka matikan mode pesawat tersebut dan jaringan pada Hp pengguna akan menjadi segar kembali. Sebenarnya, saat pengguna memakai mode pesawat selama beberapa saat, maka pada saat itulah IP jaringan akan berubah.
4. Melakukan Restart Hp
Cara ketiga yang wajib dicoba oleh pengguna untuk memperlancar jaringannya adalah dengan restart Hp. Cara ini merupakan yang termudah dan simpel daripada cara lainnya, bahkan untuk semua jaringan pun bisa tidak hanya Smartfren saja.
Dengan dilakukannya restart pada Hp maka berbagai error mendasar dalam perangkat akan diperbaiki dengan otomatis. Termasuk permasalahan sinyal yang lemot, untuk cara restartnya pasti semua pengguna telah paham.
5. Mengatur DNS Benchmark
DNS adalah server yang digunakan untuk mengenal IP address yang berasal dari suatu host. Untuk cara kali ini terbilang rumit dari yang sebelumnya. Karena DNS berpengaruh besar dalam kecepatan pada sinyal internet pengguna. Adapun caranya:
- Download software DNS yang hendak digunakan.
- Setelah selesai, bukalah aplikasinya dan masuk pada menu “Nameserver”.
- Untuk dapat mengaturnya, silahkan masuk ke menu DNS lalu klik Run Benchmark.
- Tunggu prosesnya hingga selesai, proses ini memerlukan waktu yang lumayan lama, maka pengguna harus lebih bersabar. Jika tidak, maka proses pemindaian akan gagal.
- Setelah selesai prosesnya, pengguna akan mendapat beberapa daftar DNS yang dapat dimanfaatkan.
Saat mengaturnya, pengguna dapat memakai cara simpel dengan menggunakan DNS yang berwarna biru atau hijau. Jangan sampai menggunakan DNS yang berwarna coklat, karena telah kadaluarsa dan tidak akan berfungsi.
Itulah 5 cara agar jaringan Smartfren lancar. Apabila pengguna merupakan user Smartfren maka cobalah semua cara di atas, agar jaringan pada Hp pengguna menjadi lancar. Jangan lupa untuk melakukan semua caranya dengan sabar dan teliti.