Dalam membuat desain poster pastinya diperlukan aplikasi penunjang yang akan memudahkan dalam pembuatan desain. Tidak hanya di PC, Aplikasi Membuat Poster di HP juga sudah banyak tersedia. Lebih praktis dan lebih ramah penyimpanan.
Adanya aplikasi untuk perangkat HP membuat pembaca lebih bebas untuk mengerjakan poster di mana saja. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi membuat poster di HP yang dapat dicoba dan diunduh di perangkat pembaca:
1. Canva
Aplikasi ini sangat populer dan memiliki berbagai macam template dan fitur editing yang bisa digunakan untuk membuat poster. Canva tersedia untuk pengguna perangkat Android dan iOS.
Tidak hanya untuk membuat poster, disini pembaca juga dapat membuat desain yang berguna untuk hal lainnya. Fitur yang ada sudah dibilang komplit dan lengkap.
2. Adobe Express
Fitur template dan editing di Adobe Express cukup banyak dan bervariatif. Selain itu tersedia juga akses ke gambar dan ikon dari Adobe Stock. Tersedia untuk Android dan iOS.
Interface yang cukup sederhana akan membuat penggunanya lebih cepat dan mudah untuk terbiasa dengan aplikasi yang satu ini.
3. Flyers, Poster Maker, Design
Dengan aplikasi ini pembaca akan dimanjakan dengan fitur-fitur andalan mereka. Disini tersedia 10000+ flyer templates, Crop images in various shapes, Text Arts, Multiple Layers, dan lain sebagainya.
Dengan kemudahan yang ditawarkan, membuat berbagai bentuk desain dengan Flyers, Poster Maker, Design akan menjadi lebih mudah dilakukan dan cepat.
4. Desygner
Berbeda dengan aplikasi lainnya, Desygner memiliki fitur editing yang lebih kuat dan juga menyediakan akses ke berbagai gambar, ikon, dan font untuk digunakan dalam poster. Tersedia untuk Android dan iOS.
Di aplikasi ini pengguna juga dapat menambahkan animasi-animasi hidup yang lucu dan menarik. Dengan begitu desain yang dibuat akan terlihat lebih fresh dan beda dari yang lainnya.
5. VistaCreate
Vistacreate akan memudahkan pembaca dalam membuat desain, tidak hanya poster namun kebutuhan desain lainnya. Walaupun masih terbilang baru, aplikasi ini sudah menjadi salah satu yang favorit. Tampilannya yang eye-catching menjadi daya tarik tersendiri.
Vistacreate akan menyediakan fitur yang dapat langsung terhubung ke sosial media pembaca. Nantinya hasil dari desain akan disesuaikan lagi dengan yang pembaca inginkan.
6. Poster Maker, Flyer Creator
Aplikasi ini memiliki fitur editing yang lengkap dan mudah digunakan untuk membuat poster, flyer, dan spanduk. Tersedia untuk Android. Interface cukup sederhana, sehingga mudah untuk digunakan oleh pemula.
Bagi pembaca yang masih baru dalam hal membuat poster, aplikasi ini akan memudahkan dalam penyelesaiannya. Sehingga waktu yang digunakan akan lebih efektif dan praktis.
7. Picsart
Pasti pembaca sudah tidak asing lagi dengan aplikasi yang satu ini. Picsart sudah dikenal sebagai aplikasi editing yang mumpuni kualitasnya. Pembaca juga dapat membuat desain poster dengan aplikasi ini.
Disini sudah tersedia beberapa template yang dapat pembaca cobakan untuk poster. Template tersebut nantinya bisa diedit dan disesuaikan dengan style poster masing-masing.
8. Posters: story & post makers
Aplikasi ini masih tergolong baru dan jumlah unduhannya juga belum sebanyak yang lain. Namun walaupun begitu aplikasi ini sudah paket komplit untuk membuat poster.
Ukurannya juga termasuk kecil jika dibandingkan dengan aplikasi sejenis lainnya. Jadi tidak akan memakan penyimpanan terlalu banyak dan ramah RAM.
Demikianlah informasi mengenai aplikasi membuat poster di HP yang tergolong mudah untuk digunakan. Pengguna cukup memilih salah satu dari enam aplikasi di atas, dan selamat mencoba.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan