Aktivitas selfie pada masa kini kerap menjadi hal yang sering dilakukan oleh beragam kalangan. Pengguna harus mengetahui pelbagai aplikasi kamera selfie yang lagi hits. Dengan mengetahui rekomendasi beragam aplikasinya, maka akan dapat menggunakannya sepuas mungkin dan bisa menunjang hasil fotonya.

Pengguna Android dapat mengunduh pelbagai aplikasi yang nantinya akan direkomendasikan melalui Play Store. Tentunya aplikasi yang ditawarkan dapat diakses dengan gratis, jadi tidak usah membayar sepeser pun untuk biaya langganan. Mari simak ulasan mengenai kelima rekomendasi aplikasinya berikut:

1. SNOW

Aplikasi kamera selfie yang lagi hits pertama adalah SNOW. Mulai dari filter, edit kemulusan wajah, dan perubahan bentuk tubuh pun dapat dilakukan melalui aplikasi SNOW. Pastinya semua fitur tersebut akan mudah diakses pengguna dan gratis, jadi tak perlu membayarnya.

SNOW telah terbukti membuat puas para pemakainya. Hal tersebut bisa dilihat dari total unduhannya yang telah mencapai angka 100 juta lebih. Angka yang sangat besar tersebut sepadan dengan kualitas serta layanan yang disuguhkan oleh SNOW.

2. B612

Rekomendasi aplikasi selfie terbaik berikutnya adalah B612, di mana menjadi salah satu aplikasi lawas yang masih hits sampai sekarang. B612 mempunyai ratusan filter keren dengan beragam jenis yang bisa dipilih secara bebas tanpa perlu membayarnya. Pengguna bisa memakainya sepuas hati.

B612 terbukti masih eksis digunakan walaupun usianya sudah tergolong tua. Aplikasi tersebut semakin menyesuaikan dengan kebutuhan selfie masa kini dan menunjang segala kebutuhan selfie pengguna. Efek make up pada wajah beserta dengan pengeditan video pun juga dihadirkan dalam aplikasi B612.

3. Meitu

Sama dengan B612, Meitu menjadi salah satu aplikasi swafoto lawas yang masih digunakan oleh banyak pengguna hingga detik ini. Meitu bisa mengedit foto menjadi kolase, menambahkan stiker, memberi tulisan di foto, dan masih banyak lagi fitur keren lainnya.

Pengguna hanya perlu mengunduhnya saja di Play Store, dan jangan lupa untuk menyiapkan jaringan internet agar bisa memuat seluruh efeknya. Filter untuk foto yang dihadirkan pada aplikasi Meitu pun terbilang sangat menawan dan tentu bisa diakses secara gratis oleh pengguna.

4. MakeupPlus

Sesuai dengan tajuk aplikasinya, MakeupPlus memang menawarkan fitur penambahan make up untuk wajah. Pengguna bisa mengatur tampilan make up sesuka hati dan menyesuaikan dengan foto yang diunggah. Berkat adanya aplikasi tersebut, maka wajah bisa diberi elemen make up secara praktis.

Penggunaan aplikasi ini menjadi salah satu solusi jitu bagi pengguna yang malas untuk melakukan make up. Intensitas make up yang diberikan ke wajah bisa diatur sesuka hati asalkan sepadan dengan tampilannya. Siapa saja bisa mengakses aplikasi tersebut dengan gratis.

5. SODA

Rekomendasi aplikasi swafoto terbaik berikutnya adalah SODA. Filter percantik natural yang dihadirkan oleh aplikasi ini memberikan kesan tampilan seperti seorang idol asal Korea Selatan. Model filter tersebut marak dicari akhir-akhir ini karena tampilannya yang soft dan juga tidak berlebihan saat dilihat.

Pengguna aplikasi ini kebanyakan diisi oleh para wanita yang menginginkan hasil selfie terlihat natural dan lebih menarik. Tentunya aplikasi SODA akan menghadirkan tampilan seperti itu. Filter yang dihadirkan pun bisa digunakan tanpa perlu membayar biaya apapun.

Demikian ulasan mengenai lima aplikasi kamera selfie yang lagi hits untuk menunjang hasil foto selfie menjadi lebih menarik. Oleh sebab itu, pengguna bisa langsung mengunduhnya melalui Play Store ataupun toko aplikasi di perangkat. Aplikasi di atas dapat diunduh secara gratis.