Ada begitu banyak game rilis setiap tahunnya, terutama yang menawarkan genre kompetitif seperti MOBA misalnya. Namun, masih ada nama-nama lawas yang masih bertahan karena segudang komunitas yang tersebar diseluruh dunia.

Dia adalah League of Legends yang akhirnya telah resmi membagikan detailnya mengenai season 2023 yang bakal dimulai bentar lagi. Riot Games memulai awal Season 2023 di salah satu MOBA paling populer di dunia dengan video yang memperlihatkan apa yang akan datang di League of Legends dan LoL Esports.

Acara ini bertindak sebagai awal dari League of Legends Ranked dan season turnamen untuk pemain kasual dan profesional, dan juga berfungsi sebagai momen untuk update mengenai konten yang akan datang untuk tahun ini.

Tim League of Legends membahas Ahri ASU (Art and Sustainability Update), Aurelion Sol CGU (Comprehensive Gameplay Update), Mid-Year Ranked Reset, roadmap Champion 2023, dan banyak lagi.

Selain itu, LoL Esports sebelumnya mengumumkan acara kompetitif baru, Season Kickoff, untuk merayakan dimulainya Season 2023, yang akan dimulai 10 Januari.

Season 2023 Dimulai!

Sebagai sebuah musim baru, Riot Games langsung mengumumkan berbagai rewards apa saja yang bisa didapatkan oleh para pemain pada Seaon 2023 nantinya. Beriktu detail lengkapnya:

  • 2 Hectech Chest dan Keys.
  • 6 Icon: Precision, Domination, Sorcery, Resolve, Inspiration, Rune Book
  • 3,000 Blue Essence
  • 8 Champions Shards: Yasuo, Zed, Sejuani, Pantheon, Wukong, Aatrox, Yorick, Katrina
  • Icon Season Season 2023 Kickoff
  • Skin Mark Maker Ward

Rework Ahri ASU

Season 2023 Dimulai! Sebagai sebuah musim baru, Riot Games langsung mengumumkan berbagai rewards apa saja yang bisa didapatkan oleh para pemain pada Seaon 2023 nantinya.

Beriktu detail lengkapnya: 2 Hectech Chest dan Keys. 6 Icon: Precision, Domination, Sorcery, Resolve, Inspiration, Rune Book 3,000 Blue Essence 8 Champions Shards: Yasuo, Zed, Sejuani, Pantheon, Wukong, Aatrox, Yorick, Katrina Icon Season Season 2023 Kickoff Skin Mark Maker Ward.

Aurelion Sol Mendapat Buff dan Nerf

Aurelion Sol akan mendapatkan “Comprehensive Gameplay Update” di patch 13.3 Februari ini. Dia akan memiliki kemampuan baru untuk menemani splash art, model, dan voice line baru. Berikut detail beberapa skill yang ia miliki setelah dirombak nantinya.

  • Pasif – Cosmic Creator: Aurelion Sol memiliki kemampuan memberikan Stardust, meningkatkan efek skill yang dimilikinya secara permanen. Bonus setiap skill tercantum di bagiannya masing-masing.

  • Q – Breath of Light: Channel ke arah kursor selama beberapa detik, damage ke musuh pertama yang terkena dan memercikkan damage yang lebih kecil pada musuh di dekatnya. Setiap kali musuh mengambil 1 detik kumulatif channel, Breath of Light memberikan ledakan damage tambahan. Breath of Light memberikan peningkatan damage pada champion dan jangkauannya meningkat dengan level Aurelion Sol. Stardust meningkatkan damage burst.

  • W – Astral Flight: Aurelion Sol terbang menuju lokasi target, musuh masih bisa melihat ketika dirinya terbang. Aurelion Sol dapat mengeluarkan skill lain saat terbang. Selama waktu ini, Breath of Light tidak memiliki cooldown atau durasi channel maksimum dan memberikan peningkatan damage. Cooldown Astral Flight yang tersisa berkurang setiap kali champion musuh yang mati oleh Aurelion Sol. Stardust meningkatkan range terbangnya.

  • E – Singularity: Memanggil black hole selama beberapa detik, memberi damage ke musuh dan perlahan-lahan menarik mereka ke tengah. Singularity memberikan Stardust per detik untuk setiap champion musuh di dalamnya. Pusat black hole mengeksekusi musuh di bawah persentase health maksimum mereka, memberikan Stardust berdasarkan jenis musuh yang dieksekusi. Stardust meningkatkan ukuran Singularity (termasuk zona tengah) dan ambang batas eksekusi.

  • R: Falling Star / The Skies Descend: Menabrakkan bintang ke bumi, memberikan damage magic dan stun musuh yang terkena. Falling Star memberikan Stardust untuk setiap champion musuh yang terkena. Stardust meningkatkan ukuran Falling Star. Mengumpulkan 75 Stardust mengubah Falling Star Aurelion Sol berikutnya menjadi The Skies Descend.

  • The Skies Descend: Memanggil bintang raksasa turun dari langit, secara signifikan meningkatkan ukuran zona damage, meningkatkan damage yang diberikan, dan knockback lawan. Gelombang kejut besar menyebar dari tepi zona tumbukan, merusak dan memperlambat champion yang terkena. Stardust meningkatkan ukuran zonanya.