Memahami kata kata Mobile Legends dan artinya dengan tepat membantu kenyamanan dan kelancaran selama permainan. Memahami istilah teknis membantu rank meningkat lebih cepat karena pemain tahu apa yang seharusnya dilakukan.

Kebanyakan sampai sekarang games viral menggunakan bahasa pengantar bahasa Inggris, seperti contohnya pada ML. Mau tidak mau, ketika bermain itu artinya para pemain belajar bahasa Inggris secara otodidak untuk bisa memahami dan membuat strategi.

1. Cool Down

Jadi Cool Down adalah istilah dalam ML dan juga akan ditemukan pada berbagai jenis permainan lainnya. Cool Down atau kerap disingkat menjadi CD adalah waktu hero beristirahat beberapa detik agar kekuatan dan item kembali berfungsi.

Dalam permainan ML, CD biasanya ditandai dengan suara dan cahaya biru di sekitar hero selama beberapa detik. Pada posisi ini, lawan tidak bisa menyerang karena hero sedang beristirahat sejenak untuk mengumpulkan kembali energinya.

2. Backdoor

Backdoor adalah istilah yang digunakan ketika hero ingin menembak tower lawan tanpa bantuan minion maupun creep. Namun, untuk melakukan backdoor, mesti memperhatikan siapa hero yang digunakan dan darah towernya masih banyak atau tidak.

Karena sampai sekarang tercatat hanya beberapa hero yang bisa melakukan backdoor, seperti Layla, Beatrix, dan Lesley. Hero-hero tersebut harus memiliki kemampuan menembak di luar area jangkauan tower sehingga peluang tower lawan hancur sangat besar.

3. Gold Lane

Gold Lane merupakan istilah untuk menyebut lane yang berseberangan dengan Exp Lane, nanti akan dibahas juga. Pada posisi ini, hero diuntungkan karena bisa cepat membeli item untuk memiliki damage tinggi saat menghadapi lawan.

Salah satu kata kata Mobile Legends dan artinya yang harus dipahami ini sangat berguna dalam kondisi tertentu. Sebagai referensi, pada Gold Lane, sangat dianjurkan untuk menggunakan Marksman sebab Marksman terbilang kurang cocok untuk roaming.

4. Exp Lane

Sudah membahas Gold Lane, sekarang mari cari tahu apa itu Exp Lane yang posisinya berseberangan dengan Gold Lane. Exp Lane adalah Experience Lane, sebuah jalur yang akan memberikan hero pengalaman lebih saat menghadapi lawan maupun minion.

Hero pengisi Exp Lane disarankan yang jenisnya fighter atau tank agar kekuatan dan damagenya tinggi pada saat late game. Lokasi Exp Lane terletak dekat dengan lokasi turtle yang bisa saja posisinya di atas, di bawah, di mana-mana.

5. Mid Lane

Ada juga Mid Lane, yakni posisi paling tengah dari keseluruhan area dan termasuk posisi paling sibuk. Karena Mid Lane ini merupakan tempat paling strategis bagi semua tim untuk melakukan perlawanan maupun pertahanan.

Lokasi Mid Lane yang super sibuk ini dekat dengan jungle, turtle, buff, dan juga offlane. Hero pengisi posisi Mid Lane biasanya adalah tipe Marksman maupun Mage, tapi sifatnya fleksibel, tergantung kemampuan pemain.

6. Away from Keyboard (AFK)

AFK atau away from keyboard akan menjadi istilah paling menyebalkan bagi semua pemain dalam tim. Artinya, salah satu pemain dalam tim sedang tidak standby di tempat, padahal permainan sudah berjalan di tengah-tengah.

Dampak dari satu pemain yang AFK akan mempengaruhi performa tim secara keseluruhan. Satu berbuat ceroboh, maka semua anggota tim akan merasakan kerugian, seperti mudah dikalahkan lawan dan tidak kuat menyerang lawan.

7. Disconnect (DC)

Ada lagi istilah menyebalkan yang tidak ingin dialami oleh semua pemain dalam tim, yakni DC atau Disconnect. Untuk yang satu ini biasanya karena permasalahan teknis atau sinyal dan jaringan di lokasi pemain tidak bagus.

Berbagai kata kata Mobile Legends dan artinya di atas membantu para pemain memahami teknis permainan secara detail. Ketika bergabung dengan tim, pemahaman ini penting menjadi sarana penyusunan strategi dan komunikasi selama game berlangsung.