Mobile Legends memang menjadi salah satu game online terbaik dengan banyak hero dan dimainkan banyak orang. Sebagai penggemar juga harus tahu hero pertama Mobile Legends yang dikeluarkan itu apa saja. Sebab hero dari game ini sudah lebih dari 100.

Ketika pertama kali diluncurkan, Mobile Legends hanya memiliki 27 hero saja. Lalu hero-hero apa sajakah yang pertama kali diluncurkan oleh Moonton tersebut? Simak di bawah ini.

1. Miya

Menjadi hero marksman pertama yang dirilis oleh Moonton dan banyak digemari oleh para player Mobile Legends. Untuk mengalahkan lawan, Miya dipersenjatai panah dengan tiga skill utama. Yakni skill pasif dan skill ultimate yang membuat Miya dapat menghilang beberapa detik.

Hero cantik ini pertama kali diluncurkan Moonton pada 16 Juli 2016 silam dan menjadi favorit. Bahkan Miya sudah menjadi ikon dari Mobile Legends sejak pertama kali diluncurkan. Banyak pemain memilih hero marksman ini untuk berlaga atau bertanding di mode rank.

2. Balmond

Berikutnya ada Balmond yang memiliki wajah seram dan tubuh besar layaknya monster. Lawan yang berhadapan dengan hero satu ini pastinya akan berpikir ulang jika ingin bertarung satu lawan satu. Ini dikarenakan darah yang dimiliki Balmond sedikit sulit terkuras.

Skill ultimate yang dimilikinya pun sangat besar dan bisa sekali serang mematikan lawan. Balmond sendiri tipe hero fighter dan banyak dipilih ketika bermain di mode rank. Hero ini dirilis setelah Miya dan menjadi favorit banyak pemain Mobile Legends.

3. Saber

Kelincahan yang dimiliki oleh Saber memang banyak menyulitkan lawan, sehingga kebanyakan menghindarinya. Dengan skill ultimate yang mampu mengangkat lawan ke udara membuatnya cukup sering di ban di mode rank.

Visual yang ditampilkan Saber ini adalah seorang pria cyborg atau setengah robot dengan kemampuan pedang terbaik. Disebutkan bahwa Saber ini merupakan hasil rekayasa genetik ilmuwan yang jahat. Tingkat kesulitan memainkan hero ini termasuk medium, jadi harus benar-benar fasih sebelum bertanding.

4. Alice

Selanjutnya ada Alice dengan damage tinggi yang multi role, sehingga ketika di awal permainan akan sangat membantu rekan satu tim. Akan tetapi hero ini dinilai kurang cocok karena sulit meloloskan diri dari kejaran musuh.

Alice sendiri termasuk hero dengan spesialisasi regen dan charge. Tidak hanya itu saja, Alice juga dapat menghisap darah lawan menjadi darah milik sendiri dengan memanfaatkan skill ultimate. Jika mampu menguasai hero ini maka dapat meraih kemenangan dengan mudah.

5. Nana

Peri kucing satu ini banyak dihindari oleh lawan karena skill keduanya mampu mengubah musuh menjadi seekor kucing bergerak lambat. Belum lagi jika terkena skill ultimate, bisa jadi lawan tersebut langsung mati seketika.

Untuk pemain pemula, hero satu ini sangat direkomendasikan karena mudah digunakan dan damage yang diberikan pun terbilang besar. Di mode rank, nana cukup sering di banned karena memang sangat mengganggu musuh. Tetapi jika sebagai tim, Nana akan sangat membantu.

6. Tigreal

Selain hero pertama Mobile Legends di atas, masih ada Tigreal yang dianggap sebagai hero tertua. Tigreal sendiri merupakan ksatria kerajaan Moniyan Empire dan memiliki role tank. Durability dari Tigreal ini sendiri tinggi dan bisa bertahan dari serangan musuh.

Itulah deretan hero pertama Mobile Legends yang sampai sekarang tetap menjadi pilihan untuk memenangkan pertandingan. Game satu ini memang memiliki penggemar dari berbagai usia.