Generasi tahun 80an dan 90an mungkin sudah tidak asing lagi dengan yang namanya game pesawat dingdong. Dulu, para generasi 80an dan 90an sangat tergoda bermain game ini, namun sekarang ini game tersebut sudah mulai terlupakan.
Nah, untuk mengingat kembali game tersebut dan mengikuti perkembangan zaman, kini sudah tersedia game tersebut di PlayStore. Jika ingin merasakan sensasi keseruannya disini sudah disediakan beberapa game yang mudah diakses melalui android. Berikut daftar game tema pesawat dingdong:
1. Raiden Legacy
Walaupun game Raiden Legacy ini berbayar, namun hampir tidak pernah ada pemain yang merasakan kecewa dengan game ini. Salah satu game pesawat ding dong terbaik ini mampu membawa pemainnya selalu ketagihan dan ingin untuk memainkannya secara terus-menerus.
Untuk setiap stagenya terdapat beberapa tantangan yang berbeda, semakin tinggi level yang dimainkan, maka semakin sulit juga musuh yang dihadapinya. Selain itu, ditambah lagi dengan banyaknya pilihan jenis pesawat tempur yang dapat dipilih maka akan menambah keseruan dalam bermain.
2. Dinosaurs Soldier
Dinosaurs Soldier merupakan salah satu game arcade yang sangat populer pada tahun 97 silam karena banyaknya pemain. Tampilan pada aplikasi game pesawat dingdong ini mirip dengan game jadulnya hanya saja perlu menyerang musuh dengan sistem kontrol.
Untuk menyerang musuh tersebut sangatlah mudah untuk dilakukan, yaitu hanya dengan cara menendang, menonjok, mengeluarkan kemampuan, serta mengeluarkan jurus. Nah, untuk game controller-nya sendiri memiliki beberapa tombol simpel, yakni A, B, atas, kiri, serta kanan.
3. Streets of Rage Classic
SEGA mengembangkan sebuah game jadul pesawat dingdong dengan memberikan nama game tersebut Streets of Rage Classic. Game ini mempunyai 3 karakter yang bisa dipilih sebagai fighter jagoan dan tentunya setiap karakter punya skill dan kemampuan tersendiri.
Jangan remehkan musuh yang ada di Streets of Rage Classic, karena semua akan berhadapan dengan bos musuh yang kuat. Jika butuh bantuan bisa memanfaatkan fitur multiplayer untuk melawan musuh bersama-sama, dan fitur ini hanya bisa digunakan dengan mengandalkan WiFi.
4. Mad Bullets
Mad Bullets masuk pada salah satu daftar game pesawat dingdong yang mudah diakses melalui handphone Android. Berbeda dengan game yang sudah disebutkan sebelumnya, game ini akan diajak untuk berperang melawan musuh dengan cara menembakkan pistol.
Terdapat beberapa hero yang dapat dipilih sebagai jagoan dan tentunya dengan berbagai keahlian yang dimilikinya masing-masing. Yang paling unik, Mad Bullets ini bukanlah hanya memiliki lawan sebagai “orang” saja, dikarenakan juga akan berhadapan dengan hewan liar.
5. Strikers 1945
Rekomendasi aplikasi game pesawat ding dong selanjutnya adalah aplikasi Strikers 1945 dengan beragam fitur yang tentunya sangat menarik. Apabila sebelumnya telah hadir dengan Strikers 1945 versi kedua, maka saat ini hadir lagi game dengan versi pertamanya.
Tidak jauh berbeda dengan versi keduanya, yang membedakan yakni pada game pertama ini terdapat fitur multiplayer. Selain itu juga, pada versi pertamanya ini lebih menampilkan sensasi pada main dingdongnya karena cara bermainnya dengan dingdong banget.
6. Space Shooter
Sesuai dengan namanya, game pesawat ding dong yang satu ini menyajikan permainan menembak dengan menggunakan pesawat luar angkasa. Walaupun untuk cara memainkannya terkesan jadul, namun grafis yang ditampilkan pada game Space Shooter cukup modern dan sangat halus.
Pada game satu ini terdapat efek menembak dengan kilatan cahaya yang menarik, power up, sampai gameplay PVP dapat dimainkan online. Hal ini dikarenakan game Space Shooter memiliki ukuran yang kecil, anda hanya membutuhkan 48 MB sehingga tidak menghabiskan kapasitas handphone.
Itulah beberapa daftar dari game pesawat dingdong yang kini telah mudah untuk diakses melalui android. Masing-masing game tentunya memiliki keunikan dan kelebihan tersendiri, untuk itu tunggu apa lagi, mari gabung untuk menikmati keseruan game ini!