Kebanyakan PC dengan RAM 2GB saat ini perlu untuk melakukan berbagai penyesuaian salah satunya saat ingin bermain game. Penyesuaian tersebut dapat berupa mendownload aplikasi game PC ringan RAM 2GB untuk perangkat yang dimilikinya. Sehingga tidak terlalu memberatkan sistem penyimpanannya internalnya.
Saat ini sudah tidak lagi sedikit game yang dapat dimainkan dengan PC RAM 2GB. Dengan begitu pengguna dapat memasangnya pada perangkat sesuai dengan yang disukai. Game berikut ini dapat dimainkan secara online maupun offline, yaitu:
1. Tomb Raider
Tomb Raider adalah suatu game yang diambil dari kisah petualangan liar di alam oleh Lara Croft. Di dalamnya sangat menarik dengan menampilkan grafis yang begitu fantastis. Namun meskipun begitu game ini cukup ringan untuk perangkat dengan RAM 2 GB.
Game yang di developer oleh Crystal Dynamics dan Square Enix ini memiliki berbagai keseruan saat dimainkan. Diantaranya adalah adanya permainan seperti memecahkan teka-teki saat melakukan petualangan alam secara liar. Tentu hal itu akan sangat menantang dan menarik saat dimainkan oleh para gamer.
2. GTA San Andreas
Untuk para gamer yang menyukai permainan online pada PC dengan tema gangster dan action. GTA San Andreas sangat cocok untuk diinstal dan dimainkan di waktu senggang. Game yang dirilis oleh Rockstar Games sejak 2004 ini masih cukup terkenal hingga saat ini.
Dengan tema gangster dan action ini, banyak sekali yang menggemari game PC yang satu ini. Tidak heran jika sejak dirilis hingga saat ini GTA San Andreas masih saja terkenal dan banyak yang memainkannya untuk mengisi waktu luang.
3. Outlast
Game PC ringan RAM 2GB yang menarik berikutnya adalah dengan genre misteri yang bernama Outlast. Game Outlast akan mampu menjadikan pemainnya merinding saat memainkannya. Hal itu karena tampilan didalamnya memiliki suasana yang cukup gelap dan penuh dengan misteri yang menegangkan.
Game Outlast bercerita mengenai pemecahan misteri oleh seorang wartawan yang menjadi pemainnya. Lokasi untuk memecahkan misteri tersebut ada di suatu rumah sakit dengan berbagai kejadian misterius di dalamnya. Jadi, game ini cocok untuk pemain yang menyukai genre misteri dan sedikit horor.
4. Far Cry
Far Cry adalah salah satu dari beberapa game ringan yang cocok untuk RAM 2GB. Selain pada kapasitas ukurannya, game ini juga populer dan banyak yang merekomendasikannya. Jadi, tidak heran banyak yang bilang bahwa Far Cry adalah game terbaik sepanjang masa.
Game Far Cry ini di developer oleh Ubisoft dengan latar kepulauan tropis bernama Rook fiksi. Di dalamnya ada sedikit unsur Indonesia dengan keberadaan komodo dan harimau Sumatera. Oleh karenanya, game ini sangat menarik dengan bereksplorasi di pegunungan dan lautan sekitar pulau.
5. Assassin’s Creed Rogue
Untuk para gamer yang suka menjalankan misi maka Assassin’s Creed Rogue sangat cocok dimainkan. Dengan tampilan grafis yang sangat menarik membuat permainan menjadi seru dan juga adiktif. Selain pada grafis, game ini juga menampilkan karakter pemain yang begitu bagus.
Dalam Assassin’s Creed Rogue pemain akan menjadi Shay Patrick Cormack sebagai karakternya. Dimana karakter tersebut adalah seorang pembelot yang kemudian bergabung bersama Templar. Disana akan ada berbagai misi yang harus diselesaikan dan banyak misteri yang harus dipecahkan.
Itulah 5 game PC ringan RAM 2GB yang dapat dimainkan dan jangan sampai terlewatkan. Game di atas merupakan yang paling populer dan banyak sekali yang merekomendasikan. Jadi, tidak perlu berfikir lagi untuk menginstal permainan tersebut.