Memanfaatkan popularitas dari sebuah IP populer terkadang tidak selalu berujung pada kesuksesan jangka panjang. Ini sudah terbukti dari waktu ke waktu, khususnya untuk game adaptasi anime di platform mobile yang terkadang dibuat demi mengais hype sesaat.

SAO Unleash Blading adalah contoh terbarunya, yang mana salah satu game mobile RPG dari seri isekai populer Sword Art Online ini rencananya akan dimatikan dalam waktu dekat.

Khusus untuk game yang satu ini sebenarnya tidak begitu buruk, karena eksistensinya bertahan cukup kuat selama dua tahun terakhir dan telah mendapat dukungan konten yang cukup konsisten.

Hanya saja seperti kebanyakan game mobile keluaran Bandai Namco, ada fase rawan di mana mereka berujung mematikannya dan membuat banyak pemain jadi lebih was-was.

Kita sudah melihat banyak contoh lain, khususnya game mobile untuk franchise Tales seperti Tales of Crestoria dan Tales of Luminaria yang sama-sama bertahan dalam waktu begitu singkat.

Berdasarkan pengumuman resminya, SAO Unleash Blading akan mulai dimatikan pada 16 Januari 2023.

Hingga saatnya tiba para pemain masih bisa menikmati saat-saat terakhir di game tersebut serta menggunakan semua item atau Diamond Cube yang dimiliki.

Detail lebih spesifik mengenai penutupannya sendiri bisa langsung dicek pada pengumuman in-game, yang mana mereka mungkin juga menyediakan akses refund bagi pemain yang sudah terlanjur membeli Diamond Cube.

Karena terbawa rasa penasaran mengenai keuntungan gamenya sendiri, kami sudah mengecek platform AppMagic dan benar saja, SAO Unleash Blading hanya meraup pendapatan tidak sampai IDR 200 juta dalam satu minggu terakhir.

Lebih memprihatinkannya sekitar 70% dari pendapatan tersebut berasal dari Jepang, jadi gamenya hampir tidak mendapat keuntungan di wilayah lain kecuali dari top-up kecil atau yang mungkin datang dari beberapa pemain fanatik.

Dengan ini rasanya bisa sangat dimengerti kenapa pihak Bandai memutuskan untuk mematikan server gamenya, karena bagaimana pun mereka perlu biaya lebih demi mempertahankan produksi jangka panjang.

Masih berbicara soal game SAO, pihak Bandai hingga sekarang masih mempertahankan SAO Integral Factor yang memang punya pendapatan lebih baik, tapi di saat yang sama angkanya masih terasa lebih kecil dan rawan penutupan server di masa mendatang.

Sementara beralih ke game konsol, ada juga action RPG Sword Art Online: Last Recollection yang rencananya akan rilis untuk PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series, dan PC pada tahun 2023 nanti.