Penasaran game mirip Valorant di android apa saja yang bisa dimainkan bersama teman-teman? Mari ikuti pembahasannya di sini! Valorant merupakan salah satu jenis permainan FPS atau First Person Shooter dengan tempo cukup cepat dari Riot.

Sebagai salah satu permainan FPS, tentu masih banyak lagi permainan seperti Valorant di Android yang bisa dimainkan. Karena Valorantnya sendiri baru bisa untuk Windows, maka jangan sedih jika tidak memiliki PC, bisa bermain game-game berikut:

1. Apex Legends

Apex Legends bisa menjadi permainan FPS lain yang dinikmati cukup melalui Android. Untuk mendapatkannya, tinggal menuju ke Playstore maka bisa mengunduhnya secara gratis. Permainan ini mengkombinasikan hero shooter dengan battle royal.

Diketahui bahwa Apex Legends untuk pertama kali dirilis pada tahun 2019 dan sampai saat ini masih tercatat sebagai permainan dengan jumlah pemain cukup masif. Jika penasaran, bisa segera mencarinya ke Playstore.

2. Counter Strike: Global Offensive

Counter Strike: Global Offensive kerap disebut juga sebagai CS: GO. Jika dulu sering ke warnet untuk bermain game, pasti sudah tidak asing dengan rekomendasi satu ini. Tidak terjadi banyak perubahan dalam permainan, termasuk senjatanya.

Bisa dikatakan bahwa beberapa hal dari CS: GO justru menjadi inspirasi terbentuknya permainan Valorant saat ini. Untuk yang penasaran menjadi teroris dan counter teroris, bisa mendapatkan Valorant dari Playstore dan bermain bersama pemain lainnya.

3. Paladins

Paladins turut menambah daftar rekomendasi berikutnya. Untuk yang lebih tertarik pada sisi hero dalam permainan, maka Paladins merupakan pilihan tepat. Namun, tentu unsur shooternya masih terasa sehingga sensasinya tidak jauh berbeda dengan Valorant.

Paladins juga termasuk salah satu rekomendasi permainan yang bisa diunduh gratis dari Playstore. Selain itu, game mirip Valorant di android ini bisa bebas dimainkan kapan saja asalkan terkoneksi dengan internet. 

4. Fortnite

Fortnite adalah salah satu permainan rekomendasi lainnya yang bisa dimainkan cukup dari Android. Pada masanya, Fortnite menempati posisi paling depan yang banyak dimainkan sebagai game battle royale di seluruh dunia.

Fakta serunya adalah Fortnite dirilis sejak tahun 2017 lalu dan langsung menarik perhatian banyak gamers. Developer sadar akan hal tersebut sehingga mengembangkan berbagai fitur, seperti map, pengalaman, serta memperbarui gimmick.

5. Battleborn

Battleborn adalah rekomendasi berikutnya yang cocok untuk para pemain ketika mengutamakan peran karakter. Terdapat berbagai pilihan senjata menarik yang bisa menambah skill melawan musuh agar serangan menjadi sakit.

Sama-sama game FPS, sensasi bermain Battleborn tidak jauh berbeda dengan bermain Valorant. Hanya saja, untuk permainan Battleborn ini permainan bisa lebih fleksibel. Pemain tidak perlu menyalakan PC karena bisa bermain dari handphone.

6. Team Fortress 2

Team Fortress 2 disebut sebagai pionir dalam menghadirkan game hero-shooter dan menjadi alasan kehadiran Valorant. Pemain dibebaskan untuk memilih senjata, karakter, serta berlomba menjadi pemain terbaik.

Terdapat sebanyak 9 karakter dalam permainan, bisa dipilih sesuai selera dan keinginan saat bermain game. Selain itu, ada banyak pilihan senjata bisa diambil untuk melengkapi skill karakter dalam menghadapi lawan.

7. Tom Clancy’s Rainbow Six Siege

Jadi Tom Clancy’s Rainbow Six Siege menjadi rekomendasi terakhir yang menambah daftar permainan FPS seru. Tom Clancy’s Rainbow Six Siege cocok untuk yang lebih menyukai kerja tim dan berfokus pada shooter dalam permainan.

Hal paling penting yang diutamakan dalam Tom Clancy’s Rainbow Six Siege adalah strategi matang. Dalam permainan ini, setiap karakter tidak diberikan skill khusus, seperti Paladins. Jadi, game mana yang ingin coba dimainkan segera?

Riot Games merancang Valorant sebagai salah satu permainan yang bisa diunduh gratis oleh OS Windows. Sekarang sudah tidak perlu sedih karena ada banyak game mirip Valorant di android bisa dimainkan.