Pada saat ini, banyak penggemar game PC yang memiliki keterbatasan untuk memainkan game favorit mereka. Genshin Impact merupakan salah satu game PC terfavorit, ada beberapa game mirip Genshin Impact PC dapat dimainkan di android terbaru.

Berikut merupakan beberapa rekomendasi game yang memiliki kemiripan dengan Genshin Impact, yang bisa dimainkan di android. Dijamin game tersebut akan memberikan sensasi bermain game yang persis dengan Genshin Impact di PC, berikut daftarnya:

1. Honkai Impact 3rd

Game mirip Genshin Impact PC yang pertama adalah Honkai Impact 3rd yang memiliki ukuran aplikasi sebesar 406 MB. Game ini cocok bagi yang ingin memainkan game yang sangat mirip dengan Genshin Impact PC di android.

Developer game ini sama dengan developer Genshin Impact yaitu miHoYo sehingga alur dan karakter permainan memiliki kesamaan yang hampir sama. Akan tetapi game ini tidak memiliki eksplorasi dunia terbuka, tapi worth it dimainkan di android.

2. Azure Lane

Game yang kedua adalah Azure Lane, game ini memiliki kemiripan dengan Genshin Impact, dilihat dari segi karakter dan suaranya. Game fantasia ini cocok bagi yang menyukai karakter animasi jepang 2D yang lucu dan menggemaskan.

Akan tetapi jangan terlena dengan karakternya yang lucu dan menggemaskan, karena mereka memiliki kepribadian yang garang. Apakah semua kapal perang setiap dermaga dari seluruh negara bisa ditaklukkan? Download dan mainkan game ini sekarang juga.

3. Ni No Kuni: Cross Worlds

Game ketiga ini memiliki alur cerita dan eksplorasi yang lebih bebas sama seperti game Genshin Impact. Meskipun ukuran aplikasinya lumayan besar yaitu sebesar 1,3 GB, tapi game ini sangat menarik jika dimainkan di android.

Game Ni No Kuni: Cross Worlds sangat cocok bagi yang menginginkan pengalaman bermain game dengan tema pertarungan yang memanjakan mata. Konsep pertarungan pada game ini memiliki basis elemen, sehingga pertarungannya memiliki efek yang sangat seru.

4. Tower of Fantasy

Game dengan ukuran aplikasi yang tidak terlalu besar yaitu 555 MB, game ini memiliki tema yang persis dengan Genshin Impact. Dapat dilihat dari segi grafik hingga ke gameplay aksi yang dihadirkan oleh developer game ini.

Pemain juga bebas dalam membuat karakter masing-masing sesuai keinginan, seperti pakaian, warna rambut, bentuk wajah, gestur tubuh dan sebagainya. Game ini sangat cocok bagi yang memiliki kegemaran untuk memainkan game yang sesuai dengan konsepnya.

5. RAID: Shadow Legends

Game mirip Genshin Impact PC yang terakhir adalah RAID: Shadow Legends, game ini layak untuk dijadikan game favorit. Tema yang diangkat game ini adalah kerajaan pada abad pertengahan yang pastinya penuh pertarungan untuk mendapatkan kekuasaan.

Bagi yang tidak menyukai game menantang bertema pertarungan, game ini sangat cocok menjadi pilihan untuk dimainkan. Kendati tidak terlalu menantang, grafik dari game ini memberikan pengalaman menarik ketika dimainkan oleh kalangan anak-anak sampai dewasa.

Itulah 5 rekomendasi game mirip Genshin Impact PC terbaru, yang bisa dimainkan dengan gampang di android. Pastinya game ini dapat membantu para penggemar game Genshin Impact yang tidak memiliki PC untuk memainkan game tersebut.

Dari beberapa game yang ada diatas, semua game tersebut dapat dimainkan melalui google play store. Untuk kalian penggemar game Genshin Impact, tunggu apalagi silahkan download dan rasakan sensasi bermain Genshin Impact PC di android.