Ada banyak alasan mengapa player ingin menjual akun Mobile Legends, mulai dari mencoba mengembangkan akun smurf hingga untuk masa pensiun. Namun, ternyata cara jual akun mobile legends tentunya tidak semudah seperti menjual barang lain.

Bagi player harus wajib tahu bahwa dengan menjual akun mobile legends bisa dikatakan sangat menguntungkan. Berdasarkan informasi yang terdapat di situs online, akun Mobile Legend ternyata bisa dijual dengan harga ratusan hingga puluhan juta rupiah.

Begini Cara Jual  Akun Mobile Legends Lewat Itemku

Teruntuk yang belum tahu, Itemku adalah marketplace atau tempat dimana player bisa membeli dan menjual gold, item, voucher untuk akun game. Situs ini menjamin keamanan transaksi dan jaminan uang kembali 100% untuk penjual dan pembeli.

Itemku menggunakan teknologi secure trading yang bisa menjamin keamanan semua transaksi dari konsumennya. Jadi player bisa membuat toko di situs ini, kemudian memposting akun yang ingin dijual tapi perlu diperhatikan dahulu harga pasaran akun tersebut. 

  • Pertama, buka website Itemku dot Com di browser smartphone. Setelah itu, masuk dengan akun Gmail yang sudah terhubung dengan Mobile Legend.
  • Dari tampilan utama, ketuk ikon tiga garis di pojok kiri atas, lalu gulir ke bawah dan pilih menu Tokoku lalu klik pada opsi Dagangan. Kemudian akan muncul icon bikin dagangan baru, klik icon tersebut.
  • Masukkan keyword Mobile Legends pada kolom game karena yang ingin dijual adalah akun Mobile Legend.
  • Sementara itu, player bisa memilih jenis penjualan dengan memilih akun. Kemudian masukkan nama akun yang akan dijual dan informasi tambahan pada kolom Nama Produk.
  • Masukkan harga jual akun mobile yang dimiliki. Untuk referensi player bisa melihat tabel di atas. 
  • Kemudian tentukan inventory (jumlah akun) jika ingin menjual lebih dari satu akun. Jangan lupa untuk mengisi kolom jumlah pesanan minimum.
  • Lalu isikan data lengkapnya pada kolom yang tersedia. Player bisa mencatat jenis akun, jumlah hero dan jumlah skin Mobile Legends. Jika sudah selesai, kirimkan gambar/tangkapan layar akun mobile legends yang dimiliki. Terakhir, klik Kirim.

Bagaimana ? sangat mudah bukan cara jual akun mobile legends melalui itemku, marketplace ini sudah cukup terkenal dikalangan player mobile legends. Seringkali player bisa menjual akun di itemku ini dapat terjual dengan harga yang fantastis.

Masih Kesulitan? Ingin Menjual Lewat Sosmed? Begini Caranya

Cara jual akun Mobile Legends selanjutnya adalah dengan menjualnya melalui media sosial yang bernama Facebook. Facebook adalah situs web jejaring sosial tempat pengguna dapat berbagi gambar, teks (status), selain itu bisa digunakan untuk jual beli.

Media sosial facebook ini memiliki fitur grup dengan niche yang berbeda-beda, salah satunya adalah Mobile Legends. Dengan menggunakan fitur ini para player bisa menjual akun yang dimiliki disini, simak tutorial berikut ini: 

  • Pertama, player harus mempunyai akun facebook terlebih dahulu.
  • Kemudian cari di kolom pencarian, dan carilah grup mobile legends, lalu klik bergabung. Pastikan player sudah diterima di grup tersebut.
  • Selanjutnya buatlah postingan terkait penjualan akun mobile legends yang dimiliki, masukkan informasi tambahan mengenai akun tersebut, seperti jenis akun,  jumlah hero, dan jumlah skin yang akan dijual. 
  • Setelah sudah lengkap terisi klik icon posting.
  • Ingat! Jangan berikan akun tersebut sampai pembeli melakukan pembayaran transaksi jual beli tersebut.

Lebih mudah bukan ? media sosial juga lebih mudah diakses bagi kalangan siapapun, baik remaja maupun orang dewasa. Player bisa memanfaatkan media sosial facebook ini untuk melakukan transaksi jual beli mobile legends. 

Nah itu tadi cara jual akun mobile legends yang bisa dicoba untuk para player. Jadi jika player sudah bosan bermain Mobile Legend jangan tergesa-gesa delete akun dulu, player bisa untung dengan menjual akun Mobile Legend.