Mencari cara bermain Solitaire menjadi solusi ketika bingung memainkan permainan bawaan laptop sejak adanya Windows 95 hingga 10. Game Solitaire merupakan game menyusun nomor kartu dari nomor terkecil ke terbesar dengan adanya selang warna hitam dan merah.
Tapi jika hanya dibayangkan permainan Solitaire cukup mudah namun jika tidak mengetahui cara bermain Solitaire pastinya tidak akan bisa memenangkan permainan. Karena bermain, game ini mudah-mudah susah harus memiliki trik yang dikuasai terutama pemain pemula. Berikut penjelasan detail terkait game Solitaire.
Mengenal Game Solitaire
Solitaire merupakan game kartu yang hanya bisa dimainkan oleh satu pemain dengan cara memainkannya mengurutkan kartu sebanyak 52 kartu standar di laptop. Dalam Game ini memiliki level tingkatan untuk mengasah kemampuan level Easy, Medium dan Hard.
Sebenarnya game ini muncul di Microsoft windows 3.0 tahun 1990 sebagai layanan bundle dan memiliki nama lain game Kesabaran. Sebenarnya tujuan pembuatan game ini pada masanya untuk mengajari pengguna komputer agar mahir dalam penggunaan mouse.
Lakukan Cara Bermain Game Solitaire Di Laptop
Permainan berbasis kartu ini sebenarnya sekarang tidak hanya bisa dilakukan di laptop saja melainkan bisa dilakukan di Android dengan tipe permainan kartu yang sudah diadaptasi. Namun kali ini akan membahas cara bermain Solitaire di laptop agar permainan lebih seru. Berikut trik dan tips yang bisa dicoba:
1. Utamakan Kartu Samping
Cara bermain Solitaire untuk pemula perlu memperhatikan dan mengutamakan kartu samping dibandingkan kartu bagian atas. Jika masih bingung kartu atas bisa diturunkan sedangkan kartu samping bisa dipindah tempat sehingga utamakan kartu samping.
Kenapa harus mengutamakan kartu samping? Karena agar membuka kartu yang tertutup di bagian belakang. Hal yang sering pemain lakukan dan memicu kekalahan karena adanya kartu yang tertutup dan terkunci di belakang kartu.
Utamakan memindah kartu ke bagian samping kanan atau kiri jika masih tersedia tempat kosong. Contoh, ada kartu atas nomor 7 merah dan bisa diturunkan ke kartu bawah nomor 8 hitam namun pilih kartu samping nomor 7 merah agar bisa membuka kartu lain.
2. Menurunkan Kartu Yang Sudah Naik
Selanjutnya untuk cara kedua tidaklah sulit cukup menurunkan kartu sebelah kanan atas yang sebelumnya sudah dinaikkan. Contohnya, Bagian kiri atas terdapat kartu nomor 3 merah namun tidak bisa diturunkan langsung karena tidak ada kartu nomor 4 hitam di bagian bawahnya.
Selanjutnya Kartu nomor 5 hitam yang sudah tersusun bisa diturunkan ke kartu nomor 5 merah jika tersedia tempat. Sehingga nanti jika sudah benar kartu nomor 3 merah bisa diturunkan juga.
3. Perhatikan dan Jangan Gegabah Menaikkan Kartu
Cara selanjutnya yang perlu diperhatikan agar bisa memenangkan permainan jangan gegabah menaikkan kartu walaupun sudah yakin. Cobalah melakukan naikkan dua kartu terlebih dahulu yang dimiliki yaitu Kartu As dan 1 kartu lainnya.
Kemudian jika sudah amati perkembangan tampilan kartu dengan teliti terutama bagian sebelah kiri atas. Kemungkinan disana ada kartu yang perlu diturunkan namun jika dirasa tidak ada bisa langsung menaikkan kartu tersebut.
4. Geser Kartu Untuk Membuka Kolom
Cara bermain Solitaire bisa dengan menggeser kartu agar bisa membuka kolom baru untuk bermain. Contohnya ketika bermain ada dua kolom yang kosong dengan 2 kartu king disebelahnya yang bisa dipindah tempat.
Akan tetapi ternyata di belakang kartu king pertama ada 2 kartu tertutup dan kartu king kedua hanya ada 1 kartu yang tertutup. Pilihlah kartu king yang belakangnya ada 1 kartu tertutup dengan menggesernya agar mempercepat munculnya kolom baru.
5. Menggunakan Kombinasi Tombol Keyboard
Tips terakhir yang bisa digunakan dengan menggunakan tombol yang ada di keyboard laptop. Dengan cara mengeklik kartu yang tertutup dengan kombinasi Ctrl+Alt+Shift dapat membuka kartu satu persatu jika tanpa menggunakan kombinasi secara otomatis satu klik akan membuka 3 kartu.
Itulah cara bermain Solitaire di laptop yang bisa dicoba pemula agar mempermudah mencapai kemenangan. Game Solitaire ini membutuhkan konsentrasi dan ketelitian dalam bermain agar tidak salah dalam menaikan dan menurunkan kartu.