Untuk masalah teaser game terbaru, ada begitu banyak developer dan publisher yang berhasil melakukan tugasnya yang fantastis untuk memperkenalkan game terbaru mereka yang langsung meraih popularitas tinggi.
Namun untuk urusan mempertahankan momentum tersebut? Tunggu dulu.
Tidak sedikit game-game ini kemudian tenggelam karena tiba-tiba tak lagi berbagi informasi se-intens beberapa minggu awal pengenalannya.
Rasa rindu dan khawatir ini lah yang sempat dirasakan oleh gamer-gamer yang tengah menantikan proyek ambisius dari Bandai Namco Blue Protocol.
Sempat diyakini mampu menyaingi Genshin Impact dalam sebuah game action RPG bervisualisasi anime yang begitu cantik, informasi soal Blue Protocol memang tiba-tiba tak lagi hadir di sepanjang tahun 2022 ini.
Berita baiknya? Absennya informasi tidak lantas mensinyalkan masalah.
Bandai Namco menegaskan bahwa Blue Protocol masih hidup dengan proses pengembangan yang masih berjalan.
Minta maaf telah membuat para fans menunggu, mereka ternyata tengah bersiap untuk berbagi informasi baru di minggu kedua November nanti.
Blue Protocol yang dibangun dengan Unreal Engine 4 sendiri baru terkonfirmasi untuk PC saja. Belum ada informasi kira-kira kapan ia akan dilepas ke pasar Jepang dan tentu saja, pasar internasional.