Hadir di tahun 2020 hp ini dilengkapi dengan RAM 8GB dan ROM 128GB, sehingga performanya lebih baik. Selain itu, Y51 juga memiliki kapasitas baterai yang cukup besar sehingga lebih awet. Hp ini cocok digunakan untuk semua kalangan, sebab performanya tidak mengecewakan pengguna.

Spesifikasi Lengkap Dan Harga Vivo Y51

Dibanderol dengan harga 3 juta, membuat hp ini bisa dijangkau oleh semua kalangan dari pelajar hingga pekerja. Sebelum memutuskan untuk membeli hp ini, pengguna dapat mempelajari spesifikasi dari Vivo Y51. Hal ini bertujuan agar hp sesuai dengan kebutuhan. Berikut spesifikasi lengkap Y51, yakni:

1. Layar Full HD+

Meskipun belum menggunakan layar Amoled, hp ini menggunakan panel IPS yang dapat menghadirkan gambar beresolusi HD+. Dengan latar ini, pengguna bisa bermain game dan menonton film dengan puas sebab tampilan visual jernih.

Menggunakan layar seluas 6,58 inchi dan di desain dengan ultra all screen membuat tampilan gambar lebih luas. Selain itu, hp ini juga dilengkapi dengan fitur penyaring cahaya biru sehingga tidak membuat mata. Hal ini tentu membuat pengguna nyaman bermain hp, dalam jangka waktu yang lama.

2. Performa Dapat Diandalkan

Bagi pengguna yang ingin hp dengan RAM dan memori besar dapat menjadikan hp ini sebagai pilihan. Sebab pengguna bis memiliki RAM sebesar 8GB dan memori internal sebesar 128GB. Menariknya, pengguna juga bisa memperbesar microSD sampai 1TB.

Y51 ditenagai dengan Chipset Qualcomm Snapdragon 665 Octa-core yang dapat diandalkan untuk menunjang berbagai aktivitas. Saat menggunakan hp ini, pengguna bisa membuka beberapa aplikasi tanpa overload.

3 Triple Camera

Vivo selalu menggunakan fitur kamera untuk menarik perhatian masyarakat. Y51 memiliki kamera depan 48MP yang mampu menghasilkan gambar dengan kualitas mewah. Beberapa mode juga digunakan pada hp ini untuk menghasilkan gambar yang menawan.

Jika ingin foto dengan banyak orang, hp ini dilengkapi dengan wide angle sehingga dapat memotret semua orang. Untuk memotret objek kecil dengan jarak dekat, pengguna bisa menggunakan lensa makro 2MP. Selain itu, hp ini dilengkapi dengan EIS beresolusi 4K.

4. Baterai Berkapasitas Besar

Jika pengguna ingin memiliki hp dengan baterai awet bisa menggunakan Y51. Selain itu, hp ini juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Hp ini dapat digunakan untuk bermain game selama 7,26 jam.

Menariknya, hp ini juga mendukung pengisian daya dengan lengkap 18W. Bahkan pengguna hanya memerlukan waktu 67 menit untuk mengisi daya sebesar 70%. Jika orang lain kehabisan baterai, hp ini bisa berguna sebagai power bank.

Berbagi macam spesifikasi dari Vivo Y51 diatas cukup menarik perhatian masyarakat. Selain itu, hp ini juga bisa digunakan untuk melakukan berbagai aktivitas berat tanpa harus overload.