Mungkin saja tahun 2023 ini kamu sedang mencari handphone gaming dengan budget yang murah. Jangan khawatir karena kini sudah tersedia rekomendasi hp gaming 2 jutaan terbaik. Kini para produsen ponsel saling berlomba menghadirkan handphone murah dengan spesifikasi tinggi.
Hp gaming ini mengusung spesifikasi dalam tingkat tinggi sehingga mampu menjalankan beragam game mobile berat tanpa hambatan. Tidak terkecuali dengan permainan Mobile Legends.
Rekomendasi HP Gaming 2 Jutaan Murah
Mendapatkan hp gaming harga terjangkau tentu saja bukan hal yang mustahil untuk saat ini. Sebab sekarang sudah tersedia beragam rekomendasi hp gaming 2 jutaan terbaik. Supaya lebih jelas sebaiknya simak uraian berikut:
Xiaomi Redmi Note 11
Produk handphone kali ini mempunyai spesifikasi standar di antara varian Redmi Note11 yang umum dipergunakan. Tentu saja smartphone tersebut hadir menggunakan layar super AMOLED ukuran 6,43 inci resolusi Full HD Plus didukung refresh rate 90 Hz serta touch sampling rate 360 Hz.
Mengenai dapur pacunya sendiri ternyata sudah ditenagai chipset Snapdragon 680 yang dipadukan kombinasi RAM maupun memori internal yakni 4GB/128GB dan 6GB/128GB. Mengenai harganya sendiri berkisar Rp 2.500.000.
POCO M4 Pro
Jika kita melihatnya dari segi layar maka rekomendasi hp gaming 2 jutaan ini tidak kalah menarik dijadikan pilihan. POCO M4 Pro berhasil mengusung panel Super Amoled 6,43 inci dengan resolusi FHD+. Dari segi layarnya sendiri memang bisa kita andalkan baik saat di dalam maupun luar ruangan dengan dukungan puncak kecerahan 1.000 nits.
Performa POCO M4 Pro juga sudah ditopang oleh prosesor MediaTek Helio G96 yang sudah dikonfigurasioleh dua Arm Cortex-A76 dengan kecepatan mencapai 2.05GHz bahkan ada pula Arm Mali-G57 dengan penawaran grafis tinggi. Mengenai harganya dibanderol dengan kisaran harga Rp 2.800.000.
Xiaomi Redmi 10
Redmi Note 10 ini ternyata juga mempunyai spesifikasi menarik yakni layar Amoled 6,43 inci dengan dukungan color gamut DCI-P3 bahkan mengenai tingkat kecerahannya sendiri bisa mencapai 1100. Layarnya juga mempunyai rasio screen to body 83,5 persen sekaligus dilapisi oleh Corning Gorilla Glass 3.
Terkait dapur pacunya sendiri sudah ditenagai chipset Snapdragon 678 menggunakan RAM 4/6GB. Sementara itu baterainya berdaya 5.000mAh dengan adanya pengisian daya 33W. Sedangkan harganya dibanderol kisaran harga Rp 2.150.000.
Realme C35
Rekomendasi hp gaming 2 jutaan selanjutnya tentu saja Realme C35 dengan kisaran harga Rp 2.030.000. Tentu saja smartphone ini mampu hadirkan bezel flat right-angle yang mana terbuat dari bahan pelat 2D sekaligus menggunakan desain Ultra Slim Dynamic Glowing jadi terkesan trendi dan premium.
Realme C35 juga sudah pergunakan prosesor Unisoc T616 yang sudah bertenaga. Menariknya prosesor tersebut sudah terbukti mampu memberikan performa terbaik pada kelasnya.
Penutup
Itulah tadi sedikit rekomendasi hp gaming 2 jutaan yang menarik dijadikan pilihan. Mungkin saja kalian banyak yang sedang mencari handphone gaming dengan harga terjangkau. Jadi di atas bisa menjadi rekomendasi untuk mendapatkan handphone berkualitas harga pas di kantong.