Ingin nonton drakor Lies Hidden in My Garden subtitle Indonesia? Namun dengan link resmi, bukan lk21, drakorindo, dramaqu maupun situs bajakan lainnya. Simak artikel ini sampai selesai.
Lies Hidden in My Garden adalah serial drama televisi asal Korea Selatan, yang disutradarai oleh Jung Ji-hyun dan ditulis oleh Ji A-ni. Serial ini, merupakan adaptasi dari novel dengan judul “Madangyi Itneun Jib” karya Kim Jin-young. Selain itu, serial ini dibintangi oleh Kim Tae-hee dan Lim Ji-yeon.
Diketahui, drama Lies Hidden in My Garden tayang setiap hari Senin dan Selasa pukul 22:00 KST, sejak 19 Juni 2023. Sehingga, serial ini mengambil alih drama “Oh! Young Sim” yang telah selesai tayang. Sedangkan, rating yang didapatkan dari serial bergenre thriller dan misteri ini cukup tinggi, yaitu 9.3/10 dari IMDb dan 7.9/10 dari MyDramaList.
Sebelum kamu menonton serial drama Lies Hidden in My Garden, tidak ada salahnya untuk menyimak sinopsisnya berikut ini.
Sinopsis
Moon Ji-ran (Kim Tae-hee) adalah wanita yang tumbuh dengan keluarga yang kaya raya. Sekarang dia telah menikah dengan Jae-ho (Kim Sung-oh), yang bekerja sebagai dokter. Mereka hidup bahagia dan tinggal dalam rumah yang memiliki pekarangan.
Namun, suatu ketika kehidupan Moon Ji-ran menjadi terguncang karena mencium bau aneh di pekarangan rumahnya. Karena curiga, dia pun mulai menyelidiki suaminya dan bertemu dengan Chu Sang-eun (Lim Ji-yeon).
Chu Sang-eun sendiri, memiliki kehidupan yang berbanding terbalik dengan Moon Ji-ran. Dia hidup dari keluarga yang kurang mampu, bahkan hingga saat ini dia mengalami kesulitan ekonomi. Selain itu, dia juga tinggal di apartemen sewaan yang kumuh bersama suaminya Kim Yoon-beom (Choi Jae-rim), yang bekerja di perusahaan farmasi.
Tidak hanya itu, dia juga adalah korban dari kekerasan rumah tangga oleh suaminya. Hidupnya benar benar sangat sengsara. Namun, suatu hari dia mendapatkan telepon yang mengabarkan bahwa suaminya telah meninggal.
Bagaimana kisah kedua wanita dengan kehidupan yang berbeda ini berlangsung? Akankah Chu Sang-eun memecahkan dibalik bau aneh yang tercium dari pekarangan rumahnya?
Tonton kisahnya dalam serial drama Lies Hidden in My Garden, dengan menggunakan link resmi yang kami berikan.
Pemeran
Bagi yang penasaran dengan para pemeran dari serial drama Lies Hidden in My Garden, simak daftarnya berikut ini.
- Kim Tae-hee sebagai Moon Joo-ran
- Lim Ji-yeon sebagai Chu Sang-eun
- Kim Sung-oh sebagai Park Jae-ho
- Cha Sung-je sebagai Park Seung-jae
- Choi Jae-rim sebagai Kim Yoon-beom
- Cha Mi-kyung sebagai Ibu Chu Sang-eun
- Lee Eun-Jung sebagai Adik Ipar Chu Sang-eun
- Jung Woon-Sun sebagai Oh Hae-soo
- Jung Hae-tae sebagai Do-kyung
Link Nonton Lies Hidden in My Garden
Kamu masih bingung dimana nonton drakor Lies Hidden in My Garden dengan subtitle Indonesia? Tentunya harus resmi bukan seperti lk21, drakorindo, dramaqu maupun situs bajakan lainnya. Kamu bisa menonton drama ini pada platform Amazon Prime dan Rakuten Viki (terbatas beberapa negara).
Kenapa haru menonton pada situs resmi? Pastinya dengan menonton pada situs resmi kamu tidak perlu khawatir akan virus, pishing dan iklan yang mengganggu saat menonton. Berikut adalah link nonton Lies Hidden in My Garden subtitle Indonesia yang resmi.
Viki: viki.com/tv/39929c-lies-hidden-in-my-garden
Amazon Prime: primevideo.com/detail/amzn1.dv.gti.2cac3031-5bc4-4ff5-b48a-32cc63db5a27
Silahkan salin salah satu link tersebut dan buka dengan browser web. Atau bisa menggunakan bilah pencarian pada aplikasi dan web dari masing-masing platform tersebut.
Sekian informasi link nonton Lies Hidden in My Garden subtitle Indonesia, semoga bermanfaat.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan