Link nonton film The Last Voyage of the Demeter merupakan sebuah film yang sangat di nantikan dan di angkat dari bab cerita Dracula yang jarang di pelajari. Film ini menceritakan tentang pelayaran sebuah kapal kargo rahasia yang membawa Dracula dari Transylvania menuju Inggris.
Film The Last Voyage of the Demeter ini juga menggambarkan keteganggan dan peristiwa yang amat mengerikan. Peristiwa mengerikan ini terjadi selama perjalanan kapal. Yuk nonton film ini di bioskop, Netflix, Disney plus dll.
Fakta Tentang The Last Voyage of the Demeter

Film The Last Voyage of the Demeter ini terjadi pada sekitar abad ke-19. Pada saat sebuah kapal kargo Demeter berangkat dari pelabuhan Transylvania membawa kargo misterius. Yang akhirnya terungkap bahwa kargo misterius tersebut adalah sebuah jasad Drakula.
Film The Last Voyage of the Demeter ini juga mengeksplorasi ketegangan antara kru kapal yang merasakan kehadiran penumpang gelap yang tidak wajar dan cukup menakutkan.
Penasaran fakta apasajakah yang terkandung dalam film The Last Voyage of the Demeter ini? Untuk mengetahui fakta-faktanya yuk baca sekilas informasi berikut ini
Kisah yang Sangat Mencengkam
Novel Dracula benar-benar salah satu novel horor paling mendebarkan yang pernah di tulis. Jadi, The Last Voyage of the Demeter hanya di angkat satu bab dari novel tersebut dan mengemasnya sebagai film yang tak kalah menghibur. Padahal, premis film The Last Voyage of the Demeter ini terbilang lebih sederhana dari keseluruhan novel.
Premis film The Last Voyage of the Demeter ini hanya berfokuskan pada seluruh kru kapal Demeter. Kru kapal yang harus bertahan hidup di tengah laut dan menghindar dari serangan Drakula. Namun, karena premis yang sederhana tersebut, cerita film ini menjadi lebih mengesankan.
Hal ini karena setting film hanya terjadi di kapal Demeter, sehingga membuat teror Dracula semakin intim dan intens, karena kru kapal yang tidak bisa lepas begitusaja.
Namun, masih banyak hal atau tindakan para tokoh yang di anggap kurang tepat sehingga merusak kesinambungan jalan cerita.
Seperti kebanyakan film horor lainnya, selalu saja ada karakter yang melakukan hal bodoh yang membuat penonton menjadi resah. Hal ini sebenarnya bisa membuat pengalaman menonton menjadi lebih intens, tetapi juga sering membuat para penonton menjadi kesal.
Akting yang Luar Biasa Dari Semua Pemeran

The Last Voyage of the Demeter memang tidak di mainkan oleh aktor Hollywood terbaik sebagai pemerannya. Namun para pemeran film horor ini berhasil memberikan penampilan yang mengesankan, terutama Corey Hawkins sebagai Clemens, dokter yang tergabung dalam kru Demeter. Hawkins selalu mampu menggambarkan emosi yang pas di setiap adegannya.
Tak mau kalah dengan Hawkins, aktor cilik Woody Norman yang berperan sebagai cucu Kapten Elliot juga berhasil membuat penonton bersorak lewat penampilannya.
Beberapa kru Demeter lainnya juga cukup menarik perhatian penonton, meski hanya tampil sebentar. Mulai dari Liam Cunningham,David Dastmalchian hingga Aisling Franciosi.
Namun, ada penampilan lain yang sangat patut untuk di apresiasi, yaitu Javier Botet sebagai Dracula. Meski di selimuti make-up dan efek visual CGI, penampilan Botet sebagai Dracula tetap mengesankan lewat wajahnya yang ekspresif.
Visual Dan Scoring yang Biasa Saja Atau Tidak Spesial
Score merupakan elemen penting dalam film horor untuk meningkatkan ketegangan penonton atau memberikan efek shock ketika adegan loncat. Film The Last Voyage of the Demeter ini juga berhasil melakukan hal tersebut, meski skor yang di berikannya tidak terasa spesial atau tidak berkesan bagi penonton.
Hal ini juga sama dengan visual atau sinematografi. Sebagai film yang berlatar di tengah laut, film ini tidak memberikan kesan keindahan laut. Namun, hal itu bisa saja terjadi karena film tersebut memang ingin lebih fokus pada kengerian yang terjadi di atas kapal Demeter.
Efek visual CGI yang ditampilkan dalam film ini juga bisa di bilang tidak terasa istimewa, bahkan terlihat buruk di beberapa adegan.
Film yang Sangat Bagus dan Menarik

Film The Last Voyage of the Demeter merupakan film dengan kualitas yang sangat bagus, karena menontonnya serasa menonton film tengah malam di televisi. Dengan plot yang dapat diprediksi dan kesimpulan dari karakter yang biasa-biasa saja, The Last Voyage of the Demeter berani membuka pintu di bagian akhir.
Di Angkat Dari Sebuah Karya Klasik
Film yang satu ini merupakan sebuah film yang di angkat dari sebuah karya klasik yang di ciptakan oleh Bram Stoker. Film ini juga di ambil dari salah satu chapter yang berjudul “The Captain’s Log”, di mana kapal Demeter membawa transportasi dari Romania ke London. Namun, saat itulah teror mencekam di laut di mulai.
Abraham Stoker, atau yang umumnya di kenal sebagai Bram yang merupakan seorang penulis asal Irlandia. Karya yang di ciptakan oleh Abraham Stoker sudah terkenal di seluruh dunia salah satunya adalah Drakula.
Ide novel tentang Dracula sangat di pengaruhi oleh tokoh sejarah Vlad the Impaler, seorang pangeran abad ke-15 dari Wallachia yang terkenal dengan metode hukumannya yang brutal.
Di Sutradarai oleh Andre Øvredal
Kesuksesan dari sebuah film tentunya tidak lepas dari sutradara yang memiliki peran utama dalam mengarahkan film tersebut sesuai dengan naskah dan alur cerita. Dalam The Last Voyage of the Demeter, André Øvredal bertanggung jawab langsung dari pra hingga pasca produksi film tersebut.
André Øvredal adalah sutradara dan penulis skenario dari Norwegia. Dia terkenal karena menyutradarai film Trollhunter, dan film The Autopsy of Jane Doe.
Rating The Last Voyage of the Demeter
Orang tua harus lebih selektif dalam memilih film yang ingin di tonton agar tidak menggunakan bahasa dan perilaku yang tidak pantas untuk anak-anaknya.
Karena banyaknya adegan kekerasan dan adegan menegangkan lainnya, MPAA (Motion Picture Association of America) menetapkan bahwa film ini memiliki rating R atau di batasi.
Badan Sensor Film Indonesia menyebut film ini memiliki rating D17+. Artinya, film ini di batasi dan di pertunjukkan untuk anak di bawah umur di bawah 17 tahun yang harus di dampingi oleh orang tua.
Penilaian dari Rotten Tomatoes
Sebelum menonton film yang di inginkan, tidak jarang orang melihat review dari orang lain terlebih dahulu untuk menentukan apakah film tersebut layak untuk ditonton atau tidak. Salah satu situs review yang banyak di gunakan adalah Rotten Tomatoes.
Untuk film ini mendapatkan 51% tomatoometer atau sekitar 134 ulasan kritis dan 74% skor dari penonton. Banyak yang beranggapan bahwa film The Last Voyage of the Demeter ini cukup menegangkan, namun sebagian dari mereka juga cukup suka terhadap filmnya.
Nah, itulah beberapa fakta tentang film The Last Voyage of the Demeter. Film yang mengeksplorasi ketegangan kru kapal yang merasakan kehadiran penumpang gelap yang menakutkan.