Dari waktu ke waktu bisnis bidang kuliner terus mengalami perkembangan yang membuatnya menjadi semakin praktis. Salah satunya adalah bisnis rice bowl rumahan yang kini sedang viral. Alasannya adalah sangat mudah dan praktis apalagi untuk seseorang yang sibuk dan tidak sempat untuk masak.

Praktisnya rice bowl ini adalah adanya nasi dengan lauk beragam yang dijadikan dalam satu wadah. Selanjutnya jika ingin dimakan langsung saja panaskan di microwave agar hangat saat dikonsumsi. Untuk memulai bisnis ini diperlukan berbagai cara, diantaranya yaitu:

1. Menyusun Konsep Yang Matang

Dalam membuat bisnis, konsep merupakan salah satu aspek terpenting yang harus dibuat. Hal itu untuk membuat perbedaan dengan pesaing agar bisnis yang dijalankan bisa bertahan ditengah persaingan yang kuat. Jadi, konsep dalam bisnis memanglah sangat penting untuk kelangsungan bisnis agar berkelanjutan.

Konsep dari rice bowl rumahan ini dapat dimulai dari keunggulannya dibandingkan dengan produk yang sudah ada sebelumnya. Bisa ditambah dengan menu baru yang berbeda dan memakai tampilan yang berbeda pula. Dengan begitu, akan banyak yang merasa penasaran dan membeli rice bowl tersebut. 

2. Menyiapkan Modal Yang Cukup

Modal untuk menjalankan bisnis adalah hal yang begitu penting untuk dipersiapkan sebelum memulai proses bisnis. Sebuah bisnis tidak akan jalan tanpa modal yang cukup dan anggaran yang masuk akal. Dengan anggaran yang masuk akal tentu perhitungan juga akan lebih mudah dilakukan.

Untuk menyiapkan modal bisnis rice bowl perhitungan anggaran yang dikeluarkan harus sesuai dan masuk akal. Di antaranya adalah untuk pembelian bahan baku, sewa toko dan yang lainnya. Perhitungan tersebut tidak harus tepat namun masuk akal sesuai pasaran itu akan lebih baik.

3. Menentukan Lokasi Bisnis Yang Strategis

Perihal lokasi tentu pebisnis sudah membuatnya di rumah karena ini adalah bisnis rice bowl rumahan. Namun lokasi yang dimaksud disini adalah tempat untuk berjualan baik membuka toko ataupun dijual di marketplace. Untuk menggunakan marketplace ini berarti pebisnis akan menjualnya secara online.

Zaman sekarang ini memang sudah serba online, jadi penggunaan marketplace ini sangat cocok untuk digunakan dalam proses penjualan rice bowl. Marketplace yang dapat digunakan saat ini bisa GrabFood, GoFood dan Shopee Food yang sedang trend.

4. Memilih Bahan Baku Yang Berkualitas Bagus

Pemilihan bahan baku untuk pembuatan rice bowl harus memiliki kualitas yang bagus dan bersih serta sehat. Dengan bahan yang seperti itu tentu produk yang dihasilkan juga akan memiliki kualitas baik pula. Jadi, penting dalam memperhatikan bahan baku yang dipilih dalam proses pembuatannya.

Bahan utama dari rice bowl ini adalah beras dan untuk lauknya bisa menyesuaikan. Di sini pebisnis harus memperhatikan benar dari kualitas beras yang dipilihnya agar tidak cepat basi. Selain itu, untuk lauknya bisa memilih daging atau ikan dengan bumbu pendukungnya juga harus sesuai.

5. Melakukan Promosi

Promosi dalam setiap bisnis menjadi salah satu penentu kesuksesan dan kegagalannya. Ketika pebisnis menemukan cara promosi yang tepat maka akan produk yang dijualnya akan cepat terkenal. Dengan begitu, proses penjualan menjadi lancar dan akan berkelanjutan.

Promosi rice bowl dapat dilakukan dengan dua cara yaitu online serta offline. Online dapat melalui website atau medsos dan offline dengan menyebarkan brosur yang dicetak. Kedua cara tersebut sangat efektif untuk dilakukan agar cepat dikenal banyak orang.

Itulah 5 cara bisnis rice bowl rumahan yang dijamin sangat efektif untuk dilakukan. Dengan sedikit demi sedikit mengetahui dan mempelajari caranya pasti akan berhasil dalam berbisnis.