Membuka sebuah bisnis bisa dilakukan oleh semua orang. Bahkan sebuah bisnis bisa juag dilakukan dirumah tanpa harus menyewa tempat. Banyak sekali ide bisnis rumahan yang jika dijalankan dengan benar bisa menghasilkan omset yang cukup lumayan besar.
Untuk menjalankan bisnis rumahan sebenarnya kamu memang harus menyediakan modal. Tetapi tenang saja, berikut ini beberapa rekomendasi ide bisnis yang bisa dijalankan menggunakan modal kecil yang bisa kamu lakukan di rumah.
Rekomendasi Ide Bisnis Rumahan
Saat ini ide bisnis rumahan memang menjadi salah satu hal yang banyak dicari apalagi kamu tinggal di area yang padat penduduk. Beberapa bisnis yang bisa dicoba antara lain:
Jasa Laundry Kiloan
Bisnis yang sama sekali tidak lekang oleh waktu adalah jasa laundry kiloan. Bisnis ini sangat cocok sekali dijalankan di area perkotaan atau lingkungan kampus. Karena biasanya orang-orang memang sangat sibuk dan tidak memiliki banyak waktu untuk mencuci pakaian.
Silakan memulai bisnis dengan menyediakan mesin cuci beberapa unit dulu. Melayani pelanggan dengan ramah dan sering berikan bonus kepada mereka. Sudah pasti bisnis tersebut akan berjalan lancar dan hasilnya pun sangat lumayan besar.
Jasa cuci motor dan mobil
Bisnis yang juga cukup mudah dijalankan di rumah adalah membuka jasa cuci motor dan mobil. Apalagi bagi kamu yang memiliki lahan lumayan luas di depan rumah. Dengan menyediakan beberapa perlengkapan mencuci motor atau mobil maka bisnis ini sudah bisa dimulai.
Sejumlah perlengkapan yang harus tersedia antara lain ember, kompresor, selang, shampo motor atau mobil, listrik dan air. Karena prinsipnya merupakan bisnis rumahan, silakan mematok tarif yang relatif terjangkau supaya orang-orang sekitar tidak membandingkannya dengan salon mobil atau motor.
Jasa Jahit Pakaian
Bisnis yang paling cocok untuk kamu yang memiliki hobi menjahit adalah jasa menjahit pakaian. Bisnis ini memang menjadi salah satu ide bisnis yang bisa dilakukan di rumah. Apalagi jasa ini sekarang sangat sulit dicari namun banyak dibutuhkan orang.
Cukup meng-upgrade beberapa tipe dan model jahitan tentu saja para pelanggan akan semakin tertarik untuk membawa kain mereka ke rumah. Apalagi jika dekat dengan sekolahan tentu saja orderan untuk jahitan seragam akan melimpah dan hasil keuntungannya pun sangat menjanjikan.
Jual Pulsa dan Paket Internet
Perkembangan smartphone membuat para penguna membutuhkan paket data dan pulsa untuk berkomunikasi. Hal ini bisa menjadi lahan bisnis yang bisa kamu jalankan dirumah. Tinggal menyediakan beberapa jenis paket data dan saldo pulsa maka pelanggan akan datang sendiri ke tokomu.
Silahkan datang ke agen yang menyediakan pulsa dan paket data. Lalu pasang tarif khusus pada setiap penjualan. Dengan tambahan dari penjualannya, maka keuntungan pun bisa kamu gunakan untuk kebutuhan sehari-hari.
Itulah beberapa ide bisnis rumahan yang bisa kamu coba. Jangan pernah sekali takut gagal karena sebuah bisnis bisa saja dilakukan di manapun dan kapan saja asalkan memiliki niat bulat untuk menjalankannya. Semoga menginspirasi!
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan