Hampir berakhir menjadi sebuah bencana yang hanya berujung jadi bahan lelucon, ini mungkin kalimat yang tepat untuk menjelaskan posisi Cyberpunk 2077 di barisan rilis game CD Projekt Red.
Masalah teknis fatal di awal rilis serta begitu banyaknya janji yang tidak terpenuhi membuatnya harus melewati proses tersebut.
Banyak yang mengira bahwa game ini akan berujung tak relevan seiring waktu dan terlupakan begitu saja. Namun yang terjadi justru sebaliknya.
Update patch 1.6 yang datang dengan cukup banyak perbaikan sekaligus rilis anime Cyberpunk Edgerunners dari Studio TRIGGER menjadi kunci perbaikan. Sesuatu yang juga tercermin di laporan finansial mereka.
CD Projekt Red dengan bahagia melaporkan bahwa laporan finansial kuartal ketiga mereka adalah laporan laporan kuartal ketiga terbaik yang pernah eksis di sepanjang perusahaan mereka.
Positifnya laporan ini tentu saja didorong oleh penjualan Cyberpunk 2077 yang meroket, yang seperti bisa diprediksi, didorong tiga faktor: patch 1.6, potongan harga, dan rilis anime Cyberpunk Edgerunners di kala itu.
CDPR berhasil meraup pendapatan sekitar USD 54,6 juta. Cyberpunk 2077 sendiri saat ini sudah menembus angka 20 juta kopi, fisik ataupun digital.
Cyberpunk 2077 sendiri tengah mempersiapkan expansion pack bertajuk Phantom Liberty untuk tahun 2023 dan sebuah seri sekuel yang akan ditangani oleh studio Amerika mereka.
Bagaimana dengan Anda? Ikut berkontribusi dalam angka pendapatan ini juga?
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan