Untuk mengukur kemajuan atau perkembangan fisik tubuh kamu dibutuhkan suatu perangkat khusus. Untuk kamu yang hobi jogging, aplikasi untuk menghitung jarak lari bisa digunakan untuk mengetahui kemampuan tubuhmu sudah seberapa kuatnya.
Saat ini sudah tersedia aplikasi khusus yang dapat digunakan untuk mengukur jarak yang kamu tempuh dalam jogging atau berlari. Ponsel kecil yang kamu miliki sudah dengan canggihnya melakukan pekerjaan tersebut. Berikut ini beberapa aplikasinya:
1. Running App – GPS Run Tracker
Aplikasi untuk menghitung jarak lari yang pertama adalah Running App – GPS Run Tracker. Aplikasi tersebut menyediakan berbagai tips untuk mengidealkan berat badan. Paket informasi yang disediakan sudah disesuaikan dengan standar pemula.
Aplikasi ini dapat disedot melalui Google Play Store. Di dalam aplikasi tersebut juga disediakan menu untuk melacak statistik lari, merekam rute dengan GPS dengan real time dan grafik untuk membantu menganalisis kemampuan berlari kamu.
2. Adidas Running: Sports Tracker
Opsi berikutnya yang dapat digunakan untuk aplikasi desain rumah adalah Adidas Running: Sports Tracker. Fitur-fitur yang yang tersedia dalam aplikasi sangat lengkap dan unggulan. Di antaranya beberapa layanannya seperti tracking GPS, fitness stats dan sebagainya.
Fitur yang tersedia dalam aplikasi bikinan merk besar ini memiliki manfaatnya masing- masing. Ada fitness stats untuk melihat waktu, jarak dan kalori yang dibakar saat berolahraga serta training plan untuk merencanakan ritme olahraga yang akan dilakukan.
3. Strava: Run, Ride, Hike
Perangkat lunak berikutnya untuk membantu kamu dalam menghitung jarak berlari adalah Strava: Run, Ride, Hike. Aplikasi tersebut dapat diperoleh di Google Play Store dengan ukuran 26 MB dan sudah diunduh lebih dari 50 juta kali.
Aplikasi Strava memiliki desain yang simpel dan mudah digunakan. Rekaman rinci dari acitivity tracking terbaca dengan sangat baik meskipun penggunanya masih pemula. Kecepatan berlari, durasi waktu dan kalori yang sudah dibakar tercatat pada aplikasi tersebut.
4. ASICS Runkeeper – Run Tracker
Aplikasi ini merupakan jenis aplikasi penghitung jarak lari dengan fitur yang lengkap. Perangkat lunak ini dapat diperoleh di Google Play Store dengan rating penggunaan 4.3 dan telah diunduh sebanyak 10 juta kali.
Desain aplikasi yang sederhana namun padat informasi membuat aplikasi ini digemari penggunaannya. Beragam fitur seperti Audio Cues, Running Groups, Routes, Training Plans dan Challenge siap menemani aktivitas olahraga kamu sehari-hari.
5. Running & Jogging – Zeopoxa
Running & Jogging yang dikembangkan oleh Zeopoxa merupakan aplikasi pendamping olahraga yang cocok digunakan oleh siapa saja. Aplikasi tersebut sudah tersedia di Google Play Store dengan rating penggunaan 4.7, berarti mayoritas pengguna menyukai fitur-fiturnya.
Aplikasi memiliki desain tampilan yang sederhana, selain itu semua fitur yang tersedia dapat kamu pakai secara cuma-cuma alias gratis. Beberapa fiturnya dipakai untuk mengukur statistik kecepatan berlari, jarak tempuh, durasi waktu sampai kalori yang dibakar.
6. GPS Running Cycling & Fitness
Opsi terakhir dalam daftar ini adalah GPS Running Cycling & Fitness. Dikeluarkan oleh Sportactive berukuran file 6.4 MB dan telah disedot 5 juta kali lebih pada platform Google Play Store.
Aplikasi tersebut merupakan salah satu pencatat jarak dan waktu dengan nilai yang akurat. Hal tersebut dapat dimanfaatkan untuk semua aktivitas olahragamu seperti berjalan, berlari, bersepeda dan lain sebagainya.
Paparan diatas adalah beberapa aplikasi untuk menghitung jarak lari kamu serta mencatat seluruh aktivitas keolahragaanmu. Jangan lupa untuk tetap rutin berolahraga dan terapkan gaya hidup sehat dalam kehidupan sehari-hati.