Pada masa sekarang, banyak sekali aplikasi untuk beli tiket bioskop yang dapat diakses dengan cepat dan mudah. Aplikasi tersebut pun mempunyai berbagai fitur dan keunggulan masing-masing, sehingga bisa disesuaikan dengan preferensi pengguna.

Tanpa perlu mengantri lama, pengguna hanya perlu memasang aplikasi di HP maupun PC, sehingga bisa melanjutkan hingga proses pembayaran. Sejurus dengan hal itu, berikut ini adalah beberapa rekomendasi aplikasi untuk beli tiket bioskop yang dapat dicoba pengguna.

1. Tix ID

Tix ID merupakan suatu aplikasi untuk memesan tiket bioskop yang umumnya memberikan diskon kepada pengguna baru. Sebagai pihak ketiga, Tix ID memanfaatkan aplikasi Dana sebagai alat pembayaran tiket, sehingga dapat memudahkan pengguna. 

Calon pembeli dapat menilik jadwal film di bioskop di kota-kota tertentu beserta harga tiketnya, sekaligus membeli tiket untuk hari esok. Berbagai fitur yang ditawarkan tersebut tentunya memberikan kemudahan bagi pengguna untuk membeli tiket bioskop secara efektif.

2. GoJek-GoTix

Rekomendasi aplikasi untuk beli tiket bioskop selanjutnya adalah GoJek-GoTix yang tergolong sangat multifungsi dan membantu pengguna. Selain GoTix, aplikasi GoJek juga memiliki fitur-fitur lain, seperti GoRide, GoCar, GoFood, dan masih banyak lagi. 

Pembelian tiket bioskop melalui aplikasi ini dilanjutkan secara online, yakni dengan memilih menu GoTix, kemudian klik film dan bioskop yang akan dipilih untuk menonton. Berikutnya, pengguna dapat memilih kursi, cek detail harga, jadwal film yang akan diputar, lalu melakukan pembayaran melalui GoPay.

3. Traveloka

Traveloka termasuk ke dalam aplikasi pihak ketiga yang menyediakan fitur pembelian tiket bioskop secara online. Pengguna juga dapat mencoba membeli tiket tersebut dengan mudah, karena fitur yang tersedia gampang dipahami, bahkan bagi orang yang awam. 

Pengguna cukup klik menu Traveloka Tiket Bioskop, kemudian akan diarahkan ke fitur-fitur lain, seperti lokasi bioskop, film, kursi, dan lain-lain. Setelah memilih berbagai hal tersebut, pengguna harus melakukan pembayaran tiket bioskop agar dapat segera diproses.

4. Cinema 21 XXI

Cinema 21 XII ialah aplikasi resmi Cineplex 21 buatan PT Nusantara Sejahtera Jaya, yang dapat memesan tiket di bioskop XXI dan 21 di Indonesia. Untuk membeli tiket bioskop secara online, pengguna harus menggunakan metode pembayaran yang mendukung MTIX. 

Dengan demikian, pengguna perlu memastikan bahwa saldo MTIX sudah terisi sebelum memutuskan untuk membeli tiket bioskop. Pengisian saldo MTIX tersebut dapat dilakukan melalui transfer bank Mandiri, maupun berbagai bank lain yang mendukung.

5. CGV ID

Aplikasi CGV ID dapat digunakan oleh pengguna android maupun IOS secara online untuk melakukan pembelian tiket bioskop. Tidak hanya itu, aplikasi ini pun sudah diunduh oleh satu juta lebih pengguna, sehingga dapat dikatakan cukup populer. 

Selain pemesanan tiket beserta kursinya, pengguna dapat membeli snack, maupun berbagai kebutuhan lain agar pengalaman menonton bioskop menjadi lebih berkesan. Pada aplikasi CGV ID, pengguna juga dapat melakukan pemesanan tiket bioskop Sweetbox, Velvet Class, Screen X, bahkan Gold Class.

6. Cinepolis Indonesia

Berikutnya, aplikasi untuk beli tiket bioskop adalah Cinepolis Indonesia yang menggantikan aplikasi Cinemaxx yang sudah ada sejak tahun 2014. Sebagai informasi tambahan, aplikasi ini dibuat oleh PT Cinemaxx Global Pasific, sehingga dapat dipastikan keresmiannya dan terpercaya pula. 

Dengan begitu, pengguna dapat mencoba untuk memesan tiket bioskop melalui aplikasi Cinepolis Indonesia secara online melalui HP masing-masing. Dengan prosedur yang mudah dilakukan, pengguna pun dapat menonton bioskop bersama orang-orang tercinta tanpa takut repot.

Demikian penjelasan mengenai beberapa rekomendasi aplikasi untuk beli tiket bioskop yang dapat dicoba oleh pengguna secara online. Berbagai informasi yang telah disajikan, diharapkan dapat membantu pengguna dalam hal pemesanan tiket bioskop tanpa ribet dan tanpa repot.