Mereview jurnal adalah salah satu tugas yang sering dikerjakan oleh mahasiswa. Tugas ini memerlukan waktu tidak sedikit dan memeras otak karena harus membaca seluruh isi jurnal lalu meringkasnya. Saat ini, aplikasi review jurnal telah tersedia.
Aplikasi tersebut tentunya sangat membantu meringankan mahasiswa. Hanya dengan sekali klik, jurnal yang akan direview langsung jadi.
Aplikasi Review Jurnal Getdigest
Aplikasi review jurnal yang sering digunakan untuk melakukan review adalah Getdigest. App ini bisa mereview secara otomatis yang tentunya akan mempersingkat waktu. Banyak format yang disediakan seperti .pdf, .txt hingga. doc.
File jurnal yang bisa direview berukuran maksimal 5 MB dan 7000 karakter per jurnal. Yang menariknya, pada aplikasi ini terdapat persentase dari keseluruhan isi jurnal yang bisa dipilih. Persentase tersebut bisa dipilih dari 5% hingga 55%.
Langkah menggunakan aplikasi atau situs ini juga terbilang sangat mudah. Berikut langkah-langkahnya, antara lain:
- Siapkan jurnal yang akan direview. Format jurnal bisa pdf, txt atau doc.
- Pergi ke situs aplikasi Getdigest.
- Pada halaman Getdigest, masukan file yang akan direview dengan cara menyeret file dari folder atau dengan mengklik choose file.
- Tunggu beberapa saat sampai proses review berhasil. Hasil review berada di sisi kanannya.
- Jika sudah, simpan jurnal dengan cara klik Get Digest AS TXT-FILES, save file lalu tekan Ok.
Hasil jurnal review tersebut hendaknya dibaca lagi dan dibandingkan dengan jurnal aslinya. Ini bertujuan untuk menghindari kesalahan kalimat atau beberapa poin yang bisa ditambahkan.
Cara atau Tips Review Jurnal
Beberapa pengguna mungkin mengalami kesulitan saat melakukan review jurnal karena beberapa alasan. Terlebih lagi jika sudah melakukan hal tersebut terdapat kesalahan yang membuat hasil review ditolak atau dikembalikan. Berikut tips melakukan review yang benar, yaitu:
1. Original
Tidak semua isi jurnal yang akan direview itu asli. Pengguna harus teliti membaca beberapa bagian dari jurnal seperti bagian pendahuluan untuk menentukan apakah jurnal tersebut layak untuk direview atau tidak.
Bagian pendahuluan tersebut biasanya terdapat faktor yang menjadi latar belakang untuk melakukan penelitian, tujuan serta masalahnya. Dari sini bisa menilai keaslian jurnal tersebut. Cara lainnya bisa dengan mengunjungi website resmi dan terpercaya seperti Google Scholar.
2. Perhatikan Bagian Hasil dan Pembahasan
Agar review jurnal berhasil dan sesuai dengan jurnal aslinya, jangan abai pada bagian hasil dan pembahasan. Peneliti akan menjelaskan secara lengkap dan sistematis mengenai langkah yang dilakukan saat penelitian.
Selain itu, terdapat juga hasil dari penelitian serta pembahasannya yang mengacu pada teori pendukungnya. Pada bagian ini juga peneliti akan menjawab berhasil atau tidaknya rumusan masalah yang menjadi latar belakang penelitian.
3. Bagian Kesimpulan
Langkah terakhir yang juga penting dalam melakukan review jurnal adalah perhatikan bagian kesimpulannya. Bagian ini akan menjadi penentu apakah konsisten dengan pernyataan yang dibuat oleh peneliti pada bagian pendahuluan.
Di bagian ini biasanya akan terlihat seberapa besar kontribusi peneliti dalam mengerjakan penelitiannya. Tidak menutup kemungkinan peneliti juga menyelipkan saran untuk melakukan penelitian lebih lanjut.
Itulah beberapa ulasan singkat mengenai aplikasi review jurnal serta cara melakukan review yang baik. Aplikasi ini sejatinya hanya membantu pengguna untuk mempersingkat waktu, tetapi alangkah lebih bagusnya jika mereview dengan membaca keseluruhan isi jurnal.
Hal ini disebabkan karena jika menggunakan aplikasi tersebut, akan ada beberapa hal yang tidak pas dengan jurnal aslinya. Selain itu dengan melakukan review manual, pengguna bisa belajar dan mendapatkan ilmu serta wawasan yang baru.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan