Ketika menggunakan smartphone Android, banyak pengguna mungkin tidak menyadari adanya file dan data-data tak terpakai yang tersembunyi di dalamnya. Untuk itulah, dibutuhkan aplikasi pembersih sampah tersembunyi yang bisa digunakan untuk menghapus file dan data-data tersebut.

Adapun hal-hal yang dapat terjadi jika sampah tidak dihapus adalah perangkat menjadi lemot dan rentan terkena virus. Guna menghindari risiko ini, gunakan beberapa aplikasi berikut yang terkenal ampuh dalam membersihkan file-file sampah di smartphone Android:

1. Phone Cleaner

Aplikasi yang dibuat oleh Super Cleaner Studio ini sudah diunduh sebanyak 50 juta kali disertai dengan capaian rating yang baik yaitu 4,6. Angka tersebut pun  membuktikan bahwa Phone Cleaner sangat bermanfaat membersihkan sampah pada smartphone.

Selain itu, aplikasi ini memiliki beragam fitur lainnya, seperti antivirus, pengunci aplikasi, manajer file, dan sebagainya. Namun, untuk menikmati fitur-fitur tersebut, pengguna harus berlangganan versi premium. Jika hanya membersihkan sampah maka cukup gunakan versi gratis.

2. Nox Cleaner

Aplikasi Nox Cleaner mempunyai dua fungsi utama, yakni menghapus sampah yang tersembunyi di perangkat Android dan meningkatkan kecepatan RAM. Dengan berbagai fitur yang disediakan, aplikasi ini mampu mengatasi masalah kinerja yang lambat pada smartphone pengguna.

Tidak lupa juga dengan adanya fitur-fitur pendukung di dalam aplikasi seperti pendeteksi virus yang membantu melindungi perangkat. Aplikasi milik Nox Ltd. ini di-download sebanyak 100 juta kali dan mempunyai rating yang cukup bagus yaitu 4,3.

3. CCleaner

Salah satu aplikasi pembersih sampah tersembunyi yang populer adalah CCleaner kepunyaan developer Piriform. Aplikasi ini dirancang untuk membantu pengguna menghapus file sementara, cache, history browsing, cookies, serta file-file yang tidak diperlukan lainnya dari sistem.

Di samping itu, CCleaner juga dapat digunakan untuk mengelola aplikasi yang terinstal pada smartphone. Banyaknya manfaat yang ditawarkan membuat aplikasi ini memperoleh rating setinggi 4,7 dengan unduhan lebih dari 100 juta kali.

4. Avast Cleanup

Aplikasi yang dirilis oleh Avast Software bisa dimanfaatkan untuk membersihkan berbagai macam sampah tersembunyi pada perangkat Android. Mulai dari cache, cookie, temporary file yang sudah tak terpakai, serta file-file lainnya mampu dibersihkan dengan cepat.

Avast Cleanup juga dilengkapi dengan beberapa fitur unggulan, seperti penghemat baterai dan memori booster. Tidak mengherankan jika akhirnya aplikasi ini mendapatkan rating yang bagus senilai 4,6 dan unduhan dengan total lebih dari 50 juta kali.

5. AVG Cleaner

AVG Cleaner dikenal ampuh dalam membersihkan sampah dan mengoptimalkan kinerja perangkat Android dengan fitur-fiturnya yang lengkap pada versi berbayar. Namun, jika hanya membutuhkan fitur pembersihan maka versi gratisnya sudah cukup memadai.

Terutama jika digunakan secara berkala maka seluruh sampah dapat dibersihkan tanpa tersisa. Adapun perolehan yang dicapai oleh aplikasi rilisan AVG Mobile ini adalah rating setinggi 4,6 dengan unduhan lebih dari 50 juta kali.

6. Nova Cleaner

Bagi yang memang membutuhkan fitur pembersih sampah tersembunyinya saja, maka aplikasi Nova Cleaner dapat menjadi pilihan yang tepat. Meskipun fitur-fitur yang dimilikinya terbilang sangat sederhana, namun aplikasi ini mampu bekerja dengan baik.

Ditambah dengan adanya satu fitur pendukung berupa pembersih virus yang membantu melindungi smartphone dari serangan malware. Rating sebesar 4,4 dan total unduhan lebih dari 10 juta kali telah didapatkan aplikasi Nova Cleaner kepunyaan Super Speed.

Itulah 6 aplikasi pembersih sampah tersembunyi paling ampuh yang bisa mengoptimalkan kinerja smartphone Android. Tunggu apalagi? Segera download aplikasi-aplikasi di atas dan rasakan sensasi menggunakan perangkat yang smooth layaknya perangkat yang baru dibeli.