Selain pada ponsel, seseorang juga bisa menggabungkan foto-foto menjadi collage pada PC atau juga  atau komputer jinjing. Sebenarnya aplikasi menggabungkan foto menjadi satu di PC saat ini banyak sekali bermunculan. Bahkan hasil dari penggabungan tersebut akan membuat foto semakin cantik.

Namun meskipun banyak aplikasi yang bisa digunakan, hanya ada beberapa yang direkomendasikan. Hal itu terkait dengan kualitas hasil yang diperoleh. Adapun kumpulan aplikasi yang dapat digunakan untuk menggabungkan foto di Laptop/PC yaitu sebagai berikut:

1. Coreldraw

Aplikasi vektor dan juga dapat digunakan untuk membuat collage foto yang cantik dan desain sesuai keinginan. Selama ini masih ada yang belum menyadari jika aplikasi Coreldraw bisa digunakan untuk menggabungkan atau collage foto.

Hal itu dikarenakan selama ini aplikasi Coreldraw banyak digunakan untuk membuat dan mengedit gambar vektor saja. Biasanya aplikasi ini banyak digunakan oleh seseorang yang terjun didunia desain atau juga illustrator. Contoh gambar yang bisa dibuat yaitu Logo atau ilustrasi.

2. Adobe Photoshop

Aplikasi yang sudah populer di tengah masyarakat, salah satunya yaitu Adobe Photoshop. Apk satu ini memang sering digunakan untuk mengedit foto. Biasanya yang menggunakan aplikasi ini yaitu seorang yang terjun di dunia fotografer atau yang suka dengan editing.

Adobe Photoshop ini memiliki format gambar bitmap. Bahkan hasil yang diperoleh dari aplikasi kualitasnya sangat rekomended. Jika seseorang ingin menggunakan aplikasi ini, maka harus menginstal keluarga Adobe terlebih dahulu pada PC/Laptop.

3. Photoscape

Aplikasi lain yang juga dapat digunakan untuk menggabungkan foto menjadi collage pada Pc/Laptop yaitu ada Photoscape. Apk satu ini sudah cukup terkenal dengan tools-tools editingnya di tengah masyarakat pecinta edit foto.

Photoscape ini bisa diinstal pada PC atau Laptop yang memiliki OS Windows. Cara penggunaan aplikasi ini juga cukup mudah. Jadi bagi pengguna baru, dijamin tidak akan mengalami kesulitan ketika menjalankan aplikasi ini.

4. Adobe Illustrator

Aplikasi menggabungkan foto menjadi satu di PC lainnya yaitu ada Adobe Illustrator. Aplikasi satu ini masih keluarga dengan Adobe Photoshop yang berada di urutan kedua. Sebenarnya aplikasi ini biasanya digunakan untuk membuat gambar ilustrasi.

Dimana gambar yang dihasilkan nantinya memiliki format vektor seperti halnya dengan Coreldraw. Meski demikian, seseorang juga dapat menggunakan aplikasi ini untuk membuat collage foto seperti yang diinginkan. Hasil yang diperoleh dari adobe Illustrator ini memiliki kualitas yang bagus.

5. Picture Collage Maker

Selain keempat aplikasi diatas, seseorang juga dapat memanfaatkan Picture Collage Maker jika ingin menggabungkan foto. Aplikasi ini memang sejak dulu sudah dikenal untuk mengedit foto menjadi kumpulan gambar atau collage.

Tampilan dari aplikasi ini sendiri cukup sederhana, sehingga pengguna baru tidak akan mengalami kesulitan ketika mencoba untuk menggunakannya. bahkan pada aplikasi ini juga telah tersedia beberapa template yang dapat digunakan ketika seseorang ingin mengedit foto.

6. Paint

rekomendasi aplikasi untuk menggabungkan foto lainnya yang dapat dimanfaatkan pada PC/Laptop yaitu Paint. Apk ini merupakan bawaan dari sistem operasi Windows, sehingga seseorang tidak perlu menginstalnya jika OS perangkat menggunakan Windows.

Tampilan dari aplikasi ini sangatlah sederhana, hal itu dikarenakan aplikasi ini sering kali dipakai untuk mengajari anak menggambar digital pada komputer. Namun meski digunakan untuk menggambar, aplikasi ini juga dapat dimanfaatkan untuk membuat collage foto.

Nah itulah tadi rekomendasi aplikasi menggabungkan foto menjadi satu di PC atau Laptop yang dapat dicoba. Hasil dari penggabungan foto dari daftar aplikasi diatas sudah tidak perlu lagi diragukan. Hal itu dikarenakan hasilnya memiliki kualitas yang bagus.