Smartphone terbaru Nokia – Meskipun popularitas smartphone Nokia kini menurun di bandingkan merek smartphone lain, namun masih banyak penggemar setia yang lebih memilih menggunakan ponsel dari vendor asal Finlandia ini.

Nokia yang merek dagang HP-nya kini di pegang oleh HMD Global juga mulai merilis ponsel dengan harga yang cukup terjangkau untuk semua kalangan.

Nah, pada kesempatan kali ini di bahas mengenai 10 smartphone terbaru nokia yang di jual di bawah harga 1 jutaan. Penasaran dengan harga ponsel Nokia di bawah 1 jutaan ini? Berikut ini ulasan lengkap nya!

Rekomendasi 10 Daftar Smartphone Terbaru Nokia Mulai1 Jutaan

Untuk sistem operasi, sejak awal kemunculan nya smartphone terbaru nokia menggunakan OS Symbian. Namun setelah beberapa tahun setelahnya, Nokia mengubah sistem operasinya menjadi Windows Phone.

Namun kini Nokia resmi menggunakan sistem operasi berupa Android, untuk produk smartphone yang mereka rilis. Dari awal peluncuran produk smartphone, baterai yang digunakan Nokia memang terkenal dengan daya tahan dan waktu pengisian yang super cepat.

Lalu smartphone terbaru nokia apa saja sih yang menawarkan spesifikasi yang cukup baik namun hadir dengan harga terjangkau? Berikut ulasan lengkapnya!

1.      Nokia C20

Nokia C20 adalah salah satu ponsel Nokia yang perlu Anda pertimbangkan. DI smartphone terbaru nokia yang ini Anda akan mendapatkan layar berukuran 6,52 inci yang cukup tajam dengan resolusi HD Plus. Sistem operasinya adalah Android 11 Go Edition, di mana aplikasi yang di muat sebelumnya adalah aplikasi ringan.

Dengan dukungan baterai berkapasitas 3000 mAh, ponsel ini mampu bertahan lebih dari setengah hari dengan pemakaian normal. Nokia C20 mengusung kamera 5 MP di bagian depan dan belakang. Foto yang dihasilkan juga tidak mengecewakan, dan cukup untuk mengabadikan momen berharga Anda.

2.      Nokia G10

Nokia G10 di lengkapi dengan chipset gaming MediaTek dari tipe Helio G25, di mana Anda dapat merasakan performa yang lebih cepat dari ponsel Nokia sebelumnya. Chipset tersebut di dukung dengan RAM 3GB dan ROM 32GB, dimana memori yang tersedia cukup baik untuk HP sekelasnya.

Anda juga akan mendapatkan baterai 5050 mAh yang akan bertahan sepanjang hari. Dengan kamera triple 13 MP, Anda dapat mengabadikan momen berharga dengan indah dengan smartphone terbaru nokia yang satu ini.

3.      Nokia 2

Keunggulan pertama dari smartphone terbaru nokia ini adalah baterai 4100 mAh yang mampu bertahan hingga 2 hari. Selanjutnya, layar Nokia 2 berukuran 5 inci, dengan resolusi HD 720, tipe LCD LTPS, dan itu sangat bagus. Nokia 2 menjalankan sistem operasi Android 7.1.1 Nougat, yang dapat di perbarui ke Android 8.0 Oreo nantinya.

Tipe ini juga di lengkapi dengan 2 kamera beresolusi 5MP dan 8MP. Selain itu smartphone Nokia 2 ini juga di lengkapi dengan fitur UI display yang cukup baik.

4.      Nokia 3

Smartphone terbaru nokia 3 memiliki desain yang cukup menarik di bandingkan dengan tipe sebelumnya. Layarnya memiliki dimensi 5.0 inci, dengan teknologi IPS LCD, dan resolusi 720×1280 piksel. Untuk sistem operasinya, Nokia 3 menggunakan Android 7.0 Nougat, dan bisa di update ke Android 8.0 Oreo.

Nokia 3 hadir dengan kamera depan dan belakang 8MP, di lengkapi dengan LED flash untuk menghasilkan gambar yang indah dan tajam. Tipe ini juga di lengkapi dengan baterai berkapasitas 2.630 mAh, dan mendukung NFC.

5.      Nokia 5

Nokia 5 merupakan smartphone terbaru nokia yang memiliki banyak keunggulan. Memiliki layar dengan teknologi IPS LCD touchscreen, dengan resolusi 720×1280 pixels adalah salah satu keunggulan smartphone Nokia yang satu ini. Selain itu, layar Nokia 5 juga di lindungi oleh Corning Gorilla Glass sehingga tahan terhadap goresan.

Tipe ini menggunakan OS Android 7.0 Nougat, dan bisa di update ke Android 8.0 Oreo. Nokia 5 juga hadir dengan 2 kamera beresolusi 13MP dan 8MP, yang di lengkapi dengan LED flash dan autofokus. Nokia 5 juga di lengkapi dengan sistem sidik jari, serta baterai besar berkapasitas 3000 mAh.

6.      Nokia 6

Agak sedikit berbeda dengan tipe sebelumnya, Nokia 6 ini sudah menggunakan OS Android 8.0 Oreo sebagai operasi sistemnya. Tipe ini juga di lengkapi dengan sistem sidik jari, di bagian belakang ponsel.

Kamera utamanya beresolusi 16MP, di lengkapi autofokus dan dual LED flash. Sedangkan kamera depannya beresolusi 8MP, lengkap dengan aperture f/2.0 untuk menghasilkan gambar yang lebih tajam.

7.      Nokia 3.1 Plus

Layar ponsel Nokia yang satu ini cukup besar yaitu 6 inci dengan resolusi 1440×720 piksel (HD+), dan menggunakan teknologi IPS LCD. Tipe ini menggunakan program Android One, dengan OS awal Android 8.0 Oreo yang bisa di upgrade ke Android 9 Pie. Tipe ini juga di lengkapi dengan baterai berkapasitas 3500 mAh yang mampu bertahan hingga 2 hari.

Selain itu, Nokia 3.1 Plus juga memiliki Fingerprint untuk sistem unlocking. Smartphone terbaru Nokia ini juga memiliki dual kamera utama beresolusi 13MP dan 5MP yang lengkap dengan LED flash. Sedangkan untuk kamera depannya, Nokia 3.1 Plus memiliki resolusi 8MP yang di bekali dengan fitur-fitur terbaik, sehingga mampu menghasilkan foto yang bagus untuk Anda.

8.      Nokia 2.2

Tipe selanjutnya adalah Nokia 2.2, smartphone ini di bekali layar berukuran 5,7 inci, dengan resolusi 720×1520 (HD+). Selain itu, tipe ini juga di lengkapi dengan teknologi biometrik face-unlock yang memudahkan pengguna untuk membuka kunci ponsel.

Baterainya memiliki kapasitas 3000 mAh, dan Nokia 2.2 sudah menggunakan Android One OS, dan di lengkapi dengan tombol Goggle Assistant khusus. Nokia 2.2 ini memiliki 2 kamera dengan resolusi 5MP dan 13MP, yang di lengkapi dengan Low Light Camera, AI, HDR, kamera Google Lens dan kemampuan Fast Face Unlock pada kamera depan.

9.      Nokia 5.1 Plus

Smartphone Nokia 5.1 Plus ini merupakan salah satu tipe yang memiliki desain terbaik, layarnya juga berjenis IPS LCD dengan resolusi 1520×720 piksel. Smartphone terbaru nokia ini di lengkapi dengan baterai dengan kapasitas 3060 mAh.

Tipe ini juga dilengkapi dengan dual kamera utama beresolusi 13MP dan 5MP, yang di lengkapi dengan fitur LED flash, serta dapat menghasilkan efek bokeh. Sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi 8MP yang mampu menghasilkan gambar yang bagus dalam kondisi pencahayaan yang kurang sekalipun.

10.  Nokia 4.2

Smartphone terbaru nokia selanjutnya adalah Nokia 4.2 yang memiliki banyak keunggulan. Layar IPS LCD, dengan resolusi 1520×720 piksel (HD+). Nokia 4.2 menggunakan OS Android 9 Pie dan mendukung fitur AI.

Tipe ini juga di lengkapi dengan Face unlock dan Fingerprint Scanner. Sedangkan untuk ba terainya, tipe ini menggunakan teknologi Lithium Ion berkapasitas 3000 mAh.

Nokia 4.2 juga dibekali kamera utama ganda beresolusi 13MP dan 2MP yang mampu menghasilkan efek bokeh seketika.

Menariknya, Nokia 4.2 ini hadir dengan tombol khusus di sisi kiri yang dapat di gunakan sebagai pintasan Google Assistant saat Anda menekan nya. Dengan demikian, Anda dapat melakukan perintah suara dengan mudah.

Itulah 10 daftar smartphone terbaru Nokia mulai 1 jutaan beserta kelebihannya yang harus Anda ketahui sebelum membeli masing-masing tipe. Pilih tipe ponsel dengan banyak keunggulan yang Anda butuhkan, namun dengan harga yang sesuai dengan anggaran Anda.